Rachmad Tyas Dwinata
Universitas Esa Unggul

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Rancangan Model Pengembangan Pengelolaan Program Pencegahan dan Pengendalian Infeksi di Instalasi Gawat Darurat Rumah Sakit pada Masa Pandemi Covid-19 Rachmad Tyas Dwinata; Rokiah Kusumapradja; M Reza Hilm; Nova Tri Handriyanto
Jurnal Ilmiah Permas: Jurnal Ilmiah STIKES Kendal Vol 13 No 4 (2023): Jurnal Ilmiah Permas: jurnal Ilmiah STIKES Kendal: Oktober 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Kendal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32583/pskm.v13i4.1230

Abstract

Rumah sakit harus membuat sebuah sistem manajeman yang efektif dan efisien dalam rangka mewujudkan rumah sakit yang memiliki mutu yang sesuai dengan standar. Manajemen Rumah Sakit perlu merapkan 12 hospital readines dalam mengembangkan manajemen di Rumah Sakit. Pada penelitian kuantitatif ini menggunakan desain penelitian kausalitas. Sampel pada penelitian ini adalah 20 staf di ruang Emergency di RS Tarumajaya Bekasi yang telah mengikuti pelatihan program PPI dengan menggunakan teknik purposive sampling. Analisa data yang digunakan adalah univariate skala numerik dan pembuatan rancangan model pengembangan. Hasil penelitian menunjukkan hasil variabel yang memiliki presentase tertinggi adalah indikator pengawasan dan manajemen informasi (86,6%) serta variabel komunikasi risiko dan keterlibatan masyarakat (90%). Sedangkan variabel yang memiliki presentase terendah adalah kesinambungan layanan dukungan penting dengan persentase 63,33%. Variabel layanan dukungan penting menjadi salah satu rencana dalam rancangan model pengembangan karena belum cukup memiliki SDM dan logistic dalam menjalankan program PPI menghadapi covid 19. Kesimpulan hasil penelitian ini adalah pengawasan, pemberian informasi, komunikasi dan keterlibatan masyarakat adalah faktor yang perlu diperhatikan untuk merancang sistem pencegahan dan pengendalian infeksi di Rumah Sakit pada masa pandemi Covid-19. Adanya nilai variabel dengan nilai rendah yaitu kesinambungan layanan dukungan penting perlu diperhatikan karena menjadi gap dalam kesiapan pelaksanaan program PPI di Rumah Sakit khususnya pada peningkatan SDM dan logistik.