Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Morfologi Pola Bentuk Kawali Dalam Mengidentifikasi Senjata Khas Suku Bugis Berdasarkan Identitas Wilayah Dan Keterkaitannya Dian Cahyadi
Seminar Nasional LP2M UNM 2017
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sebagai sebuah rumpun etnis besar di Indonesia, suku Bugis-Makassar memiliki kebudayaan warisan leluhur mereka. Kawali atau Badik merupakan senjata khas yang merupakan hasil pewarisan budaya sebagai suku yang banyak membentuk entitas peradaban di seluruh nusantara. Kawali merupakan salah satu senjata khas dan merupakan benda yang sangat disakralkan baik pada sebuah komunitas maupun bagi setiap individu. Penelitian ini menggali kesejarahaan artefak yang menitik beratkan pada morfologi bentuk Kawali yang unik dan sangat identik dengan suku Bugis-Makassar sehingga dapat diperoleh pola dalam mengidentifikasi wilayah-wilayah dalam lingkup etnis Bugis-Makassar berdasarkan Kawali atau Badik yang digunakan terkait tata ungkah simbolik. Menggunakan metode kajian morfologi bentuk diharapkan penelitian ini dapat mengidentifikasi senjata khas identikal suku Bugis-Makassar. Kata kunci: maksimum 5 kata kunci, pisahkan dangan tanda koma.