Kawasan kampus Universitas Islam Al-Azhar merupakan daerah dengan iklim tropis yang terletak di Jl. Unizar No.20, Turida, Kecamatan Sandubaya, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat yang masih memiliki banyak jenis tumbuhan termasuk jenis tumbuhan semak.Oleh karena itu,penelitiaan ini dapat dikaitkan dengan keanekaragamaan jenis tumbuhan yang ada di kampus Unizar mataram.Penelitian ini dilakukan pada tanggal 26 oktober 2022. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis jenis tumbuhan semak yang ada di kawasan Kampus Unizar Mataram.Metode penelitian ini dilakukan dengan metode pengamatan.Pengamatan yang dilakukan pada kawasan Kampus Unizar Mataram dapat ditemukan 6 jenis family tumbuhan semak sebagai berikut: Potualaca oleracea L,Imperata cylindrical, Trandescantiasathacea, Cyiriodon ductylon, Centella asiatica, Elephantopus scaber.