Jamliah Jamliah
Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Upaya Meningkatkan Hasil Belajar PAI Melalui Model Pembelajaran Team Games Tournament Jamliah Jamliah
Jurnal Pendidikan Agama Islam Indonesia (JPAII) Vol. 2 No. 2 (2021): June
Publisher : Cahaya Ilmu Cendekia Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (168.357 KB) | DOI: 10.37251/jpaii.v2i2.596

Abstract

Tujuan Penelitian: Tujuan dalam penelitian ini yaitu untuk meningkatkan hasil belajar pendidikan Agama Islam siswa melalui model pembelajaran Team Games Tournament (TGT). Meningkatkan minat belajar dan motivasi siswa melalui model pembelajaran Team Games Tournament (TGT). Guru dapat meningkatkan strategi dan kualitas pembelajaran. Metodologi: Metodologi penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan kuantitatif dengan melibatkan subjek penelitian berupa siswa kelas II SDN 10179 Deli Tua Kab. Deli Serdang pada tahun pelajaran 2016-2017. Jumlah siswa yang terlibat dalam penelitian ini adalah 24 orang, dengan komposisi 12 siswa laki-laki dan 12 siswa perempuan. Temuan Utama: Temuan pada penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran Team Games Tournament (TGT) berkontribusi dalam meningkatkan hasil belajar siswa dan juga minat belajar serta motivasi siswa. Selain itu, penelitian ini juga memberikan manfaat bagi guru dalam meningkatkan strategi dan kualitas pembelajaran. Keterbaruan/Keaslian dari Penelitian: Keterbaruan penelitian ini terletak pada penggunaan model pembelajaran Team Games Tournament (TGT) dalam meningkatkan hasil belajar siswa serta minat belajar dan motivasi siswa. Penelitian ini juga memberikan kontribusi dalam pengembangan strategi dan kualitas pembelajaran bagi guru.