Nelly Anggaraini Rajagukguk
Universitas Sumatera Utara

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Penerapan Metode Analythical Hierarchy Process Pada Penetapan Pegawai Terbaik PT. Berlian Eka Sakti Tangguh Medan Nelly Anggaraini Rajagukguk; Esther Sorta Mauli Nababan
FARABI: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika Vol 6 No 1 (2023): FARABI
Publisher : Program Studi Pendidikan Matematika FKIP UNIVA Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47662/farabi.v6i1.515

Abstract

Pegawai merupakan salah satu aset terpenting yang dimiliki oleh perusahaan dalam memenangkan persaingan di dunia bisnis yang kompetitif. Salah satu cara yang dilakukan perusahaan untuk memacu kinerja pegawai adalah dengan menetapkan pegawai terbaik. Pegawai terbaik akan diberikan penghargaan yang layak oleh perusahaan sehingga akan lebih termotivasi untuk bekerja. Dalam melakukan penilaian kinerja, perusahaan terkadang mengalami kesulitan karena tidak menggunakan metode yang dapat menangani permasalahan prioritas dengan banyak kriteria. Untuk membantu menyelesaikan masalah tersebut digunakan metode Analytical Hierarchy Process (AHP). Metode ini dikembangkan oleh Thomas L. Saaty, seorang matematikawan dari University of Pittsburgh. Metode AHP mengubah masalah multikriteria yang kompleks menjadi suatu hirarki. Hirarki membuat masalah yang rumit menjadi lebih terstruktur. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan ranking dari indikator penetapan pegawai terbaik menggunakan metode AHP. Berdasarkan perhitungan yang dilakukan, pegawai dengan nilai bobot 0,0762 atau 7,62% menempati rangking pertama. Pegawai tersebut layak ditetapkan menjadi pegawai terbaik PT. Berlian Eka Sakti Tangguh Medan.