Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan peran, hambatan dan upaya yang dilakaukan Tri Guru dalam proses pembentukan karakter siswa di SD No 8 Ungasan Kuta Selatan Badung. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif. Pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan studi dokumen. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, kesimpulan dan verifikasi. Hasil penelitian ini menunjukkan (1) peran Tri Guru dalam pembentukan karakter siswa di SD No 8 Ungasan yaitu sebagai pembina, pendamping, pengajar dan pendukung. (2) Hambatan yang didapati Tri Guru dalam pembetukan karakter siswa di SD No 8 Ungasan yaitu: pengaruh lingkungan sekitar siswa di lingkungan keluarga, sekolah dan masyarakat, serta kurangnya perhatian orang tua siswa (3) Upaya yang dilakukan Tri Guru dalam mengatasi hambatan yaitu: melakukan pendekatan edukatif yang intensif terhadap siswa di lingkungan keluarga, sekolah dan masyarakat, serta membangun komunikasi dan kerja sama dengan orang tua siswa.