Sugeng Eko Irianto
Program Studi Magister Kesehatan Masyarakat, Universitas Mitra Indonesia, Kota Bandar Lampung

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Kejadian Anemia Pada Ibu Hamil Trimester III di Kabupaten Way Kanan Provinsi Lampung Tahun 2022 Rizka Amalia Djamil; Sugeng Eko Irianto; Dwi Yulia Maritasari
Ghidza: Jurnal Gizi dan Kesehatan Vol 7 No 1 (2023): June
Publisher : Universitas Tadulako

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22487/ghidza.v7i1.750

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian anemia pada ibu hamil TM III di kabupaten Way Kanan Provinsi Lampung. Penelitian ini menggunakan metode survei analitik dengan pendekatan cross sectional. Sampel penelitian adalah ibu hamil trimester III di Kabupaten Way Kanan yang berjumlah 298 ibu hamil. Dianalisis secara univariat, bivariat dan multivariat. Hasil penelitian yaitu responden yang anemia sebesar 64,1%, dan tidak anemia sebesar 35,9 %. Hasil uji statistik didapatkan hasil yang berhubungan dengan kejadian anemia pada ibu hamil trimester III adalah umur ibu (p=0,000), jarak kehamilan (p=0,009), pengetahuan ibu (p=0,000) dan konsumsi Fe (p= 0,000) sedangkan faktor paritas (p=0,952) dan KEK (p=1.00) tidak berhubungan dengan kejadian anemia pada ibu hamil trimester III. Hasil uji regresi logistic menunjukkan bahwa variable yang paling dominan yang berhubungan dengan kejadian anemia adalah pengetahuan dengan nilai OR paling besar yaitu 20,27, sedangkan variabel umur dan konsumsi tablet Fe adalah sebagai variabel perancu atau confounding. Kesimpulan penelitian yaitu pengetahuan ibu yang paling berhubungan terhadap kejadian anemia pada ibu hamil trimester III di Kabupaten Way kanan. Diharapkan Dinas Kesehatan Kabupaten Way kanan dapat membuat kebijakan yang bisa menambah pengetahuan ibu hamil mengenai anemia pada kehamilan.