Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

KOMPETENSI SOFT SKILL APARATUR SIPIL NEGARA DALAM ERA TRANSFORMASI DIGITAL: SEBUAH STUDI PUSTAKA Syarifah Maryana
Jurnal Manajemen Kepegawaian Vol 16 No 1 (2022): CIVIL SERVICE : Jurnal Kebijakan dan Manajemen PNS
Publisher : Badan Kepegawaian Negara | The National Civil Service Agency

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61133/pns.v16i1.384

Abstract

Pemerintah Indonesia merumuskan langkah-langkah percepatan transformasi digital Indonesia dengan berbagai kebijakan dan regulasi. Langkah-langkah ini termasuk di dalamnya pengembangan talenta digital Aparatur Sipil Negara menuju World Class Bureaucracy sesuai dengan program dari Badan Kepegawaian Negara. Untuk mewujudkan hal ini diperlukan keterampilan atau keahlian digital dalam rangka memberikan pelayanan prima yang praktis, mudah, dan berbiaya murah. Oleh karena itu, diperlukan adanya keterampilan Aparatur Sipil Negara terutama keterampilan soft-skill yang mendukung percepatan transformasi digital Indonesia. Paper ini bertujuan untuk menganalisis jenis-jenis keterampilan soft skills yang dibutuhkan oleh Aparatur Sipil Negara di Era Digital. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode studi literatur yang didapat kemudian dijadikan bahan analisa. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat 5 (lima) jenis keterampilan soft-skill utama yang dibutuhkan oleh Aparatur Sipil Negara dalam era transformasi digital, yaitu: kepemimpinan digital, kemampuan networking dan kolaborasi, critical thinking, creative problem solving, dan manajemen diri.