Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

BAURAN PROMOSI PADA PERUSAHAAN SCHAARMA DALAM MENINGKATKAN KESADARAN MEREK Ryan Ismail
Jurnal Performa : Jurnal Manajemen dan Start-up Bisnis Vol. 3 No. 3 (2018)
Publisher : Universitas Ciputra Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37715/jp.v3i3.721

Abstract

Latar belakang penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bauran promosi untuk meningkatkan kesadaran merek pada perusahaan Schaarma. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif. Penelitian ini melibatkan lima informan yaitu, tiga informan konsumen merek fashion lokal, satu orang pesaing pada bidang bisnis yang sama, dan satu orang ahli pemasaran pada bidang fashion. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dan dokumentasi. Validitas dan reliabilitas data menggunakan member check. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perusahaan Schaarma dapat menentukan bauran promosi yang sesuai digunakan untuk meningkatkan kesadaran merek. Berdasarkan hasil analisis dengan informan wawancara, bauran promosi yang disarankan adalah acara dan pengalaman yaitu dengan mengikuti pameran; promosi penjualan seperti pemberian diskon pada event tertentu; pemasaran dari mulut ke mulut; pemasaran online interaktif dengan mengunggah foto di Instagram, pengiriman email ke konsumen yang berisi koleksi terbaru, promo yang sedang berlangsung dan penggunaan akun line; periklanan dengan bekerja sama dengan Instagram influencer atau artis yang memiliki banyak followers. Bauran promosi tersebut yang perlu dikembangkan dan dioptimalkan oleh perusahaan Schaarma untuk meningkatkan kesadaran merek.