p-Index From 2021 - 2026
0.408
P-Index
This Author published in this journals
All Journal Jurnal Teknik AMATA
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Kualitas AirTanah Untuk Kebutuhan Konsumsi Warga Sekitar Kampus 1 dan Kampus 2 Politeknik Amamapare Timika - Papua Tengah Mapuay Menasye Theo Afasedanya; Ersi Cresli
Jurnal Teknik AMATA Vol. 4 No. 1 (2023)
Publisher : Politeknik Amamapare

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55334/jtam.v4i1.91

Abstract

ABSTRAK Air merupakan sumber utama kehidupan bagi semua mahkluk hidup di Bumi, khususnya Manusia melakukan berbagai cara untuk memenuhi kebutuhan air. Kabupaten Mimika adalah merupakan salah satu Kabupaten yang berada pada Provinsi Papua Tengah, Distrik Mimika Baru,khususnya pada derah lokasi sekitar kampus Politeknik Amamapare Timika, lokasi ini membutuhkan distribusi air bersih untuk di konsumsi oleh masyarakat. Air yang digunakan untuk keperluan air minum harus memenuhi standar kualitas air untuk air minum, sehingga air yang digunakan tidak mengandung racun bagi tubuh manusia. Air yang dikonsumsi oleh warga sekitar Kampus 1 dan Kampus 2 ini dipakai untuk kebutuhan mencuci. Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui kelayakan kualitas sampel air tanah (Sumur Bor) untuk kebutuhan konsumsi warga sekitar selain dari mencuci.,Metode yang digunakan meliputi survei, pengambilan sampel, dan pengujian laboratorium. Hasil penelitian,Dari hasil pengujian pH, TSS, TDS dan kandungan Logam berat berupa Fe, Pb dan Zn sebanyak 4 buah sampel, didapat nilai rata-rata pH sebesar 7.18-7.24, TSS sebesar 5.00-58.0, TDS sebesar 230-250 dan kandungan Logam berat yang masih tinggi baik Fe,Pb dan Zn. Menurut PerMenkes No 32 tahun 2017 kategori sampel air ini tergolong dalam kategori tidak layak dikonsumsi karena apa bila dikonsumsi dengan durasi waktu cukup lama dapat mengakibatkan timbulnya berbagai macam penyakit seperti ginjal, kulit dan gangguan pencernaan.