Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

Pengembangan Aplikasi Perangkat Bergerak Pembelian Bahan Makanan berbasis Android (Studi Kasus: Bahanbaku) Rigel Vibi Ramadhan; Welly Purnomo; Hariz Farisi
Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer Vol 7 No 4 (2023): April 2023
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer (FILKOM), Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kemajuan teknologi telah memberikan kemudahan dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari, termasuk dalam pembelian bahan makanan untuk memasak. Saat ini, terdapat banyak e-commerce yang memfasilitasi jual beli bahan makanan. Namun, sebagian orang yang gemar memasak masih lebih memilih untuk membeli bahan secara langsung di toko. Hal ini dikarenakan harga yang lebih terjangkau dan tidak adanya ketergantungan pada waktu pengiriman. BahanbaKu bertujuan untuk mengatasi kendala tersebut dengan mengembangkan sebuah aplikasi Android yang memungkinkan pembelian bahan secara online sesuai dengan porsi yang diinginkan. Model pembelian ini didasarkan pada fakta bahwa Indonesia merupakan negara penghasil limbah rumah tangga terbesar di Asia Tenggara. Limbah rumah tangga ini seringkali disebabkan oleh pembelian makanan atau bahan masakan yang berlebihan, pengolahan yang tidak benar, dan kebiasaan membiarkan makanan sampai basi. Melalui aplikasi yang dikembangkan oleh BahanbaKu, diharapkan orang-orang dapat dengan nyaman membeli bahan makanan secara online dan pada akhirnya mengurangi limbah rumah tangga. Proses pengembangan aplikasi BahanbaKu dilakukan menggunakan metode SDLC (Software Development Life Cycle) Waterfall. Hasil pengembangan aplikasi dipublikasikan ke dalam Google Play Store dengan tahapan public testing atau early access. Hasil pengujian aplikasi dilakukan menggunakan System Usability Scale dan End-User Computing Satisfaction untuk mengukur tingkat kegunaan aplikasi dan kepuasan pengguna. Aplikasi BahanbaKu mendapatkan hasil tingkat usability dengan predikat “best imaginable” dengan skor rata-rata 86,1. Hasil analisis kepuasan pengguna menggunakan EUCS mendapatkan hasil rata-rata 4,06. Pengguna puas dengan aplikasi BahanbaKu, namun sisi konten dan akurasi perlu ditingkatkan lagi.
Pengembangan Aplikasi Pelaporan Nilai Akademik dan Kompetensi Peserta Didik berbasis Website (Studi Kasus: SD Islam Riyadlul Mubtadiin Turen) Ihza Aulya Nanda; Issa Arwani; Hariz Farisi
Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer Vol 7 No 4 (2023): April 2023
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer (FILKOM), Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Upaya pemerataan digitalisasi oleh pemerintah telah menyusuri semua lapisan masyarakat termasuk pada aspek pendidikan. Kebermanfaatan teknologi informasi dibutuhkan untuk menunjang kegiatan belajar mengajar serta mendukung kinerja dari guru dan tenaga pendidik. Proses kegiatan belajar mengajar meliputi pengolahan dan pelaporan nilai peserta didik pada tiap akhir semester pembelajaran. Pada prosesnya, pengolahan dan pelaporan nilai di SD Islam Riyadlul Mubtadiin masih dilakukan secara manual. Hal ini menimbulkan keresahan karena sering kali terjadi kesalahan dalam proses perhitungan nilai serta proses pengisian nilai yang membutuhkan waktu lama karena harus melewati berbagai langkah pengisian nilai yang cukup panjang. Selain itu, pada beberapa kali sering terjadi kejadian buku raport yang hilang atau terselip sehingga pihak sekolah kesulitan untuk melakukan arsip nilai peserta didik. Berlandaskan permasalahan-permasalahan tersebut, dilakukan penelitian pengembangan aplikasi nilai akademik dan kompetensi peserta didik berbasis website yang akan dibangun dengan metodologi waterfall. Penelitian ini mengembangkan aplikasi pelaporan nilai akademik dan kompetensi peserta didik yang mampu membantu guru dan tenaga pendidik dalam pengolahan dan pelaporan nilai, membantu operator sekolah dalam pengolahan data dan arsip nilai peserta didik, serta membantu orang tua/wali peserta didik untuk memantau perkembangan nilai peserta didik secara online. Pada proses analisis dan perancangan diterapkan permodelan UML meliputi use case diagram, use case scenario, activity diagram, sequence diagram, class diagram, serta physical data model. Digunakan framework Laravel untuk pengimplementasian aplikasi. Untuk menguji fungsional sistem, dilakukan pengujian black box dan mendapatkan hasil 100% yang berarti valid. Sedangkan untuk menguji nonfungsional sistem, dilakukan pengujian User Acceptance Test (UAT) dan didapatkan skor perhitungan 87,4% sehingga aplikasi dapat dikategorikan sebagai acceptable yang menandakan bahwa aplikasi dapat diterima oleh pengguna dan dapat diterapkan.
Pengembangan Aplikasi Monitoring dan Evaluasi Kinerja Siswa Magang dari Indonesia Learning Center berbasis Android Mohammad Arkan Ridhwan Razan; Issa Arwani; Hariz Farisi
Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer Vol 7 No 5 (2023): Mei 2023
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer (FILKOM), Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Indonesia Learning Center (ILC) adalah sebuah lembaga pendidikan keterampilan profesional yang terletak di Kota Malang yang berfokus dalam bidang alat berat dan otomotif. Siswa yang telah menyelesaikan masa studinya akan melakukan magang pada perusahaan mitra untuk mengimplementasikan ilmu yang didapat di kelas ke dalam dunia industri dan membantu para siswa untuk mendapatkan pekerjaan jika kinerjanya sesuai dengan yang diharapkan oleh perusahaan mitra. Namun, sejauh ini belum adanya sistem monitoring dan evaluasi kinerja siswa magang ILC menyebabkan banyak siswa ILC yang kesulitan untuk memenuhi ekspektasi perusahaan dan menyebabkan ILC kesulitan untuk menjaga reputasi profesional mereka. Dari permasalahan tersebut maka dilakukanlah penelitian ini dengan tujuan mengembangkan aplikasi monitoring dan evaluasi kinerja siswa magang untuk membantu siswa dan ILC dalam mencapai tujuan mereka. Pembangunan aplikasi dilakukan dengan metode prototyping dan dikembangkan untuk smartphone dengan sistem operasi Android. Untuk pengujian aplikasi, diperoleh hasil yaitu: pada pengujian validasi dilakukan dnegan menguji semua kebutuhan fungsional dan memiliki hasil valid, pada pengujian UAT didapatkan hasil aplikasi dapat diterima dengan hasil sangat setuju, pada pengujian compatibitlity didapatkan aplikasi dapat dijalankan pada berbagai smartphone Android yang memiliki API minimal Android 6.0 (Marshmallow), dan pada pengujian dampak terhadap organisasi menghasilkan bahwa aplikasi dapat memberikan dampak positif terhadap proses bisnis organisasi.
Pengembangan Sistem Informasi Manajemen Perusahaan Otobus berbasis Web (Studi Kasus: PO. Trans Talia) Musavi Ardabilly Taufik; Hariz Farisi; Muhammad Aminul Akbar
Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer Vol 7 No 13 (2023): Publikasi Khusus Tahun 2023
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer (FILKOM), Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dipublikasikan ke Fountain of Informatics Journal (FIJ)