Ketut Widhiarto, Ketut
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Perencanaan Perawatan dan Perbaikan Alat Peraga Perawatan Pengkondisian Udara Mobil (Air Conditioner Maintenance Trainer) Jenis Suzuki Katana GX Widhiarto, Ketut
Jurnal Teknik Mesin (JTM) Vol 1 No 2 (2012): Jurnal Volume 1, No 2 (2012)
Publisher : Program Studi Perawaran dan Perbaikan Mesin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pembuatan alat peraga ini dimaksudkan sebagai alat pelatihan dalam melaksanakan proses pembelajaran yang bertujuan mahasiswa dapat merencanakan perawatan dan perbaikan alat peraga pengkondisi udara, dapat membuat Standart Operational Procedure (SOP) Penggunaan, SOP Pengoperasian, SOP Perawatan, SOP Perbaikan serta dapat menentukan estimasi biaya perawatan alat peraga. Dalam proses pembuatan alat peraga ini melalui beberapa tahap diantaranya perencanaan yang meliputi penentuan komponen yang digunakan, pembuatan yang meliputi pengelasan dan permesinan serta perencanaan perawatan dan perbaikan yang meliputi perencanaan jadwal perawatan dan perencanaan SOP. Kegiatan perencanaan perawatan dan perbaikan meliputi inspeksi, small repair, medium repair, dan complete overhaull. Pelaksanaan complete overhaull 1 menuju complete overhaull 2 memerlukan 32 kali inspeksi,10 kali small repair dan 5 kali medium repair. Pelaksanaan perawatan dan perbaikan dilakukan mulai dari harian, mingguan, bulanan serta tahunan. Kegiatan perencanaan perawatan dan perbaikan alat peraga memerlukan SOP Penggunaan, SOP Pengoperasian, SOP Perawatan dan SOP Perbaikan. Estimasi Biaya Preventive Maintenance Tahun 2012 sebesar Rp1.436,000, tahun 2013 sebesar Rp1.899.110, tahun 2014 sebesar Rp 2.183.977 sedangkan biaya Overhaull adalah Rp 416.250.