Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PENGARUH JUMLAH VIDEO TERHADAP JUMLAH SUBSCRIBERS DENGAN CONCURRENT VIEWERS SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA VIRTUAL YOUTUBER INDONESIA Wily Mohammad; Dzannun Fansyiari Austi; Hanif Saifurrahman; Jihad Rausyan Fiqrussalam; Abdilah Umar Sulthoni
Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial Vol. 1 No. 3 (2023): Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial
Publisher : CV SWA ANUGERAH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.6578/tjmis.v1i3.67

Abstract

Penelitian kuantitatif ini menganalisis pengaruh Jumlah Video dan Concurrent Viewers terhadap Jumlah Subscribers pada VTuber di Indonesia. Metode SEM-PLS dengan Smart PLS 4 digunakan untuk menganalisis data dari 82 sampel VTuber di Indonesia yang memiliki data lengkap tentang Concurrent Viewers, Subscribers, dan Jumlah Video. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara langsung dan parsial, Jumlah Video dan Concurrent Viewers berpengaruh positif signifikan terhadap Jumlah Subscribers. Secara tidak langsung, Jumlah Video juga berpengaruh positif signifikan terhadap Jumlah Subscribers melalui Concurrent Viewers. Penelitian ini memberikan wawasan bagi VTuber di Indonesia untuk meningkatkan daya tarik saluran dan pertumbuhan Subscribers dengan mengedepankan konsistensi upload video, variasi konten, dan interaksi aktif dengan penonton.
PENGARUH JUMLAH SUBSCRIBERS DAN JUMLAH PENAYANGAN TERHADAP PENDAPATAN SUPER CHAT PADA VIRTUAL YOUTUBER KOBO KANAERU Wily Mohammad; Hanif Saifurrahman; Jihad Rausyan Fiqrussalam; Abdilah Umar Sulthoni; Dzannun Fansyiari Austi
Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial Vol. 1 No. 3 (2023): Triwikrama: Jurnal Ilmu Sosial
Publisher : CV SWA ANUGERAH

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.6578/tjmis.v1i3.69

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk pengaruh jumlah subscribers dan jumlah penayangan terhadap pendapatan super chat pada virtual youtuber Kobo Kanaeru. Penelitian kuantitatif dengan analisis data menggunakan metode SEM-PLS. Pengolahan data menggunakan Smart PLS versi 4.0. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh anggota saluran YouTube Hololive Indonesia. Metode purposive sampling digunakan, terpilih Kobo Kanaeru sebagai sampel. Data yang dikumpulkan berasal dari Playboard untuk data pendapatan Super Chat dan SocialBlade untuk data jumlah penayangan beserta jumlah subscribers. Data yang digunakan mencakup data bulan Juli 2022 hingga Juni 2023. Hasil penelitian yaitu Jumlah Subscribers tidak berpengaruh signifikan terhadap Jumlah Super Chat pada virtual youtuber Kobo Kanaeru. Sedangkan Jumlah Penayangan berpengaruh positif signifikan terhadap Jumlah Super Chat pada virtual youtuber Kobo Kanaeru. Kobo Kanaeru dan VTuber lainnya sebaiknya fokus pada konten menarik dan berkualitas sesuai minat target audiens untuk mendapatkan dukungan melalui Super Chat. Konsistensi, kesabaran, dan peningkatan kualitas konten akan memperkuat kesetiaan penggemar dan dukungan finansial. Interaksi aktif dengan penonton di komentar, pesan, atau live streaming juga penting untuk membangun hubungan yang erat dan meningkatkan Super Chat. Beradaptasi dengan tren dan mencoba konten baru juga meningkatkan jumlah penayangan dan pendapatan Super Chat. Mengadakan livestream dengan bahasa Inggris memungkinkan saluran menjangkau audiens internasional yang lebih luas.