Shalsa Dhea Anora
Kejaksaan Negeri Batanghari

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH PENGETAHUAN KEWIRAUSAHAAN, EKSPEKTASI PENDAPATAN DAN MOTIVASI TERHADAP MINAT BERWIRAUSAHA (STUDI KASUS PADA PEGAWAI NEGERI SIPIL (PNS) DI KEJAKSAAN NEGERI BATANGHARI) Shalsa Dhea Anora
Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan Vol. 12 No. 03 (2023): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Publisher : Program Studi Manajemen Pemerintahan dan Keuangan Daerah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22437/jmk.v12i03.24216

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis dan menjelaskan bagaimana gambaran pengetahuan kewirausahaan, ekspektasi pendapatan, motivasi dan minat berwirausaha pada PNS di Kejaksaan Negeri Batang Hari, Menganalisis dan menjelaskan bagaimana pengaruh pengetahuan kewirausahaan terhadap minat berwirausaha pada PNS di Kejaksaan Negeri Batang Hari, Menganalisis dan menjelaskan bagaimana pengaruh ekspektasi pendapatan terhadap minat berwirausaha pada PNS di Kejaksaan Negeri Batang Hari, Menganalisis dan menjelaskan bagaimana pengaruh motivasi terhadap minat berwirausaha pada PNS di Kejaksaan Negeri Batang Hari dan Menganalisis bagaimana pengetahuan kewirausahaan, ekspektasi pendapatan, dan motivasi secara simultan dapat mempengaruhi minat berwirausaha pada PNS di Kejaksaan Negeri Batang Hari. Subjek penelitian dalam penelitian ini adalah Pegawai Negeri Sipil (PNS) Kejaksaan Negeri Batanghari. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh Pegawai Negeri Sipil (PNS) Kejaksaan Negeri Batanghari. Jumlah sampel yang diambil dalam penelitian ini sebanyak 36 responden. Penentuan jumlah sampel yang sama dengan jumlah populasi dalam penelitian ini dikarenakan jumlah populasinya sedikit (terbatas) sehingga metode yang digunakan dalam penarikan sampel ini adalah sampling jenuh atau sensus. Sampling jenuh atau sensus adalah teknik penentuan sampel bila semua anggota populasi digunakan sebagai sampel. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode Structural Equation Modeling (SEM) dan alat analisa yang digunakan dalam metode ini adalah software Smart Partial Least Square (PLS) 4.0. hasil penelitian meyimpulkan bahwa Terdapat pengaruh variabel Pengetahuan Kewirausahaan terhadap Minat Berwirausaha pada Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kejaksaan Negeri Batanghari.Tidak ada pengaruh variabel Ekspetasi Pendapatan terhadap Minat Berwirausaha pada Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kejaksaan Negeri Batanghari.Terdapat pengaruh variabel Motivasi terhadap Minat Berwirausaha Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kejaksaan Negeri Batanghari. Tidak ada pengaruh secara simultan antara variabel Pengetahuan Kewirausahaan, Ekspetasi Pendapatan dan Motivasi terhadap minat Berwirausaha pada Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kejaksaan Negeri Batanghari