Desy Tresiana
Universitas PGRI Adi Buana, Surabaya

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Teknik “Acuyoga (Akupresur Dan Yoga)” Terhadap Nyeri Dismenore Primer Pada Remaja Putri Desy Tresiana; Nyna Puspita Ningrum; Annah Hubaedah
SNHRP Vol. 5 (2023): Seminar Nasional Hasil Riset dan Pengabdian (SNHRP) Ke 5 Tahun 2023
Publisher : LPPM Universitas PGRI Adi Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Prevalensi dismenore di Indonesia sangat besar, yaitu sebesar 72,89 persen. Dismenore banyak terjadi pada remaja dengan persentase 30 persen sampai 60 persen. Upaya penanganan untuk mengurangi dismenore adalah dengan pemberian terapi farmakologi dan nonfarmakologis juga diperlukan untuk mengurangi dismenore, salah satunya dengan akupresur dan yoga. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh teknik “acuyoga” terhadap nyeri dismenore remaja putri di STIKes Adi Husada Surabaya. “Acuyoga” adalah kombinasi antara akupresur dan yoga. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental dengan rancang bangun one group pretes-posttest design, yaitu menganalisa perbedaan perubahan nyeri dismenore sebelum dan sesudah diberikan “acuyoga” pada satu kelompok sampel. Populasi pada penelitian ini adalah mahasiswi tingkat 1 STIKes Adi Husada Surabaya tahun 2022 yang mengalami dismenore primer sebanyak 36 orang. Sampel yang digunakan adalah total sampling. Analisis yang digunakan adalah Paired Sample T-Test. Hasil uji analisis menunjukkan bahwa pengaruh “acuyoga” terhadap nyeri dismenore primer pada remaja putri sebesar 0,94 dengan standar deviasi 0,89 dan standard error mean 0,15; Didapatkan nilai p value = 0,000 dengan nilai kemaknaan α = 0,05; p value < 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa H1 diterima dan H0 ditolak, yang artinya : Ada pengaruh “acuyoga (akupresur dan yoga)” terhadap nyeri dismenore primer pada remaja putri.