Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Model Problem Based Learning Berbantuan Garis Bilangan Untuk Meningkatkan Komunikasi Matematis dan Hasil Belajar Aini Nurfaizah; Luisa Diana Handoyo; Ridwan Rahadiyanto
JURNAL JENDELA PENDIDIKAN Vol. 3 No. 03 (2023): Jurnal Jendela Pendidikan: Edisi Agustus 2023
Publisher : CV. Jendela Edukasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57008/jjp.v3i03.496

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan peningkatan komunikasi matematis dan hasil belajar matematika pengurangan peserta didik kelas I SD Kanisius Kembaran melalui model Problem Based Learning (PBL) berbantuan garis bilangan. Jenis penelitian adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Subjek penelitian kelas I SD Kanisius Kembaran tahun ajaran 2022/2023 berjumlah 15 peserta didik. Teknik Pengumpulan data observasi dan tes. Analisis data menggunakan kuantitatif dan kualitatif. Penelitian menunjukkan peningkatan hasil observasi komunikasi matematis rata-rata klasikal prasiklus 20% menjadi 68% pada siklus I dan meningkat menjadi 97% pada siklus II. Terdapat peningkatan hasil belajar matematika pengurangan rata-rata klasikal prasiklus 40% meningkat 67% pada siklus I dan meningkat menjadi 100% pada siklus II. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan model Problem Based Learning berbantuan garis bilangan dapat meningkatkan komunikasi matematis dan hasil belajar peserta didik mata pelajaran matematika pengurangan kelas I SD Kanisius Kembaran.