Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Penerapan Project Based Learning Untuk Meningkatkan Karakter Pelajar Pancasila Dimensi Kreatif Peserta Didik Farida Hannum
INKUIRI: Jurnal Pendidikan IPA Vol 12, No 2 (2023): INKUIRI: Jurnal Pendidikan IPA
Publisher : Magister Pendidikan Sains Universitas Sebelas Maret

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20961/inkuiri.v12i2.73541

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan dengan latar belakang adanya pelaksanaan proses pembelajaran yang kurang berpihak pada peserta didik sehingga kurang berkembangnya dimensi kreatif. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan profil pelajar pancasila dimensi kreatif dan hasil belajar peserta didik melalui penerapan model pembelajaran Project based Learning. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang terdiri dari dua siklus, dimana setiap siklusnya terdiri dari tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Penelitian ini dilaksanakan dengan berkolaborasi antara peneliti, guru pamong, dan dosen pendamping lapangan. Sumber data diperoleh melalui observasi, wawancara, tes, dan angket. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran Project based Learning dapat meningkatkan dimensi kreatif dan hasil belajar peserta didik. Dengan hasil dimensi kreatif pada siklus I sebesar  65,01 meningkat menjadi 80,20 pada siklus II. Nilai rata-rata hasil belajar peserta didik pada siklus I sebesar 74,19 meningkat menjadi 83,67 pada siklus II, dengan ketuntasan klasikal mencapai 87,88%. Penelitian ini diakhir pada siklus II karena sudah mencapai kriteria ketuntasan tujuan pembelajaran dan memenuhi ketuntasan klasikal. Selain itu penerapan model Project based Learning juga mendapat respon positif dari peserta didik.Kata Kunci: dimensi kreatif, hasil belajar, penelitian tindakan kelas, project based learning