Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

STUDI BAURAN PEMASARAN PRODUK YOGHURT BMC PADA PT AGRONESIA BANDUNG Aisyah, Isah
Jurnal Ecodemica: Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Bisnis Vol 4, No 3 (2016): JURNAL ECODEMICA
Publisher : LPPM Universitas BSI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (46.993 KB) | DOI: 10.31311/jeco.v4i3.5162

Abstract

Di era globalisasi setiap perusahaan yang bergerak dalam bidang apapun, khususnya dalam industri minuman, dituntut mampu bersaing dengan perusahan lain yang sejenis. Salah satu cara yang digunakan untuk bersaing yaitu dengan cara menerapkan bauran pemasaran yang tepat yang terdiri dari produk, harga, saluran pemasaran/distribusi dan promosi. Oleh karena itu, peneliti menganalisis pelaksanaan bauran pemasaran produk yoghurt BMC (Bandoengsche Melk Centrale) di PT Agronesia Bandung. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan metode penelitian kualitatif, yaitu penelitian yang dilakukan menggunakan latar alamiah (natural setting) disebut juga metode etnographi karena hasil dan pengumpulan data diperoleh dengan cara observasi, wawancara, studi pustaka dan dokumentasi di lokasi penelitian. Dari hasil penelitian ini didapatkan bahwa pelaksanaan bauran pemasaran produk yoghurt BMC (Bandoengsche Melk Centrale) dengan menggunakan strategi pemasaran dengan cara mempertahankan mutu/kualitas produk mulai dari bahan baku, proses produksi sampai dengan produk jadi yang sesuai dengan Standar Manajemen Mutu ISO/SNI dan menetapkan harga di bawah pesaing dengan tujuan konsumen berminat untuk membeli produknya serta tidak kehilangan pelanggan tetapnya. 
Experiential Marketing dalam Upaya Meningkatkan Loyalitas Pelanggan Jasa Wisata Roisah, Riris; Maulana, Nela Lingga Al Islami; Aisyah, Isah
Jurnal Pariwisata Indonesia Vol 2 No 2 (2020): Jurnal ALTASIA (Edisi Khusus) - Acceptance
Publisher : Program Studi Pariwisata - Universitas Internasional Batam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (17.293 KB)

Abstract

Kota Bandung mulai menjadi pusat perhatian bagi wisatawan domestik atau wisatawan mancanegara sebagai salah satu tujuan wisata. Salah satu tempat wisata yang sering dikunjungi di Kota Bandung adalah Saung Angklung Udjo. Dalam membangun loyalitas pelanggan Saung Angklung Udjo telah melakukan experiential marketing sebagai pendekatan yang unik dalam mengemas produknya sehingga mampu menawarkan pengalaman emosi yang diharapka bisa menyentuh hati dann persaan konsumen.Tujuan penelitian ini adalah seberapa besar pengaruh experiential marketing dan loyalitas pelanggan di Saung Angklung Udjo. Metode penelitian menggunakan survei dengan metode pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling rumus Slovin terdiri dari 100 pengumpula data menggunakan kuesioner yang diberikan kepada responden. Teknik analisis data yang digunakan adalah metode deskriptif kuantitatif dan analisis regrei sederhana. Nilai koefisien determinasi (r2) yang dihasilkan dalam penelitian ini yaitu sebesar 0,416 atau 41,6%. Berdasarkan uji t dapat dinyatakan bahwa experiental marketing berpengaruh signifikan terhadap Loyalitas pelanggan pada Saung Angklung Udjo.