Pemanfaatan media pembelajaran berbasis teknologi informasi dan komunikasi (TIK) menjadi hal yang semakin umum dilakukan dalam dunia pendidikan. Hal ini dipengaruhi oleh kemajuan teknologi yang semakin pesat serta kebutuhan yang semakin tinggi untuk menyediakan metode pembelajaran yang lebih efektif dan efisien. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemanfaatan media pembelajaran berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi di Kelas V SDN 83 Pekanbaru, bagaimana kendala guru dalam memanfaatkan media pembelajaran berbasis teknologi informasi dan komunikasi. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan telaah dokumentasi. Pengujian keabsahan data menggunakan triangulasi sumber, triangulasi Teknik dan triangulasi waktu. Teknik teknik analisis data yang digunakan yaitu pengumpulan, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru telah memanfaatkan media pembelajaran berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi kesesuaian tujuan pembelajaran, kesesuaian materi pembelajaran, karakteristik siswa, gaya belajar siswa, kondisi lingkungan dan fasilitas pendukung dan waktu yang tersedia. Dengan adanya media TIK dalam proses pembelajaran di SDN 83 Pekanbaru cukup maksimal dikarenakan media pembelajaran TIK akan menjadi mudah untuk disampaikan dan akan menciptakan suasana belajar yang menyenangkan. Kendala yang dialami saat menggunakan media TIK dalam proses pembelajaran terdapat pada infrastruktur dan pada guru itu sendiri.