Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Prediksi Perubahan Indeks Harga Konsumen per Bulan Menurut Kelompok Pengeluaran dengan Metode Regresi Linier Aditya Gema Pratama; Nurmalitasari Nurmalitasari
Prosiding Seminar Nasional Teknologi Informasi dan Bisnis Prosiding Seminar Nasional Teknologi Informasi dan Bisnis (SENATIB) 2023
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer Universitas Duta Bangsa Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Indeks Harga Konsumen atau IHK adalah index yang menghitung rata-rata perubahan harga dari suatu paket barang dan jasa yang dikonsumsi oleh rumah tangga dalam kurun waktu tertentu. IHK merupakan indikator yang digunakan untuk mengukur tingkat inflasi. Penelitian ini dilakukan untuk memprediksi pergerakan IHK bulanan berdasarkan kelompok biaya dengan metode Regresi Linear menggunakan bahasa pemrograman Python. Selain itu, penelitian ini juga bertujuan untuk mengevaluasi akurasi dan efektivitas metode linier dalam memprediksi perubahan IHK. Penelitian ini menggunakan metode linier dan implementasinya dalam bahasa pemrograman Python. Dalam penelitian ini, bibliografi mencakup sumber-sumber penting seperti BPS, literatur ekonometrika, analisis data multivariat dan penggunaan perpustakaan scikit-learn dengan Python. Referensi lain yang relevan dapat ditambahkan sesuai kebutuhan.
Pengujian Perangkat Lunak Sistem Informasi Perpustakaan Menggunakan Metode Blackbox Testing Andika Pratama; Aditya Gema Pratama; Hanifah Permatasari
Prosiding Seminar Nasional Teknologi Informasi dan Bisnis Prosiding Seminar Nasional Teknologi Informasi dan Bisnis (SENATIB) 2023
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer Universitas Duta Bangsa Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sistem informasi dibuat sebelum digunakan secara resmi harus terlebih dahulu lulus tes perangkat lunak Sebelum. metode pengujian antara lain, yaitu white Box Testing dan Black Box Testing. Disini di pilih Black Box Testing karena untuk pemula yaitu yang tidak mengharuskan menguasai Bahasa pemrograman tertentu .Teknik pengujian pada Black Box Testing ada beberapa cara antara lain Equivalen Partitions Testing, Boundary Value Analysis Testing, Comparation Testing, Sample Testing, Robustness Testing dan lainnya. Disini dipilih menggunakan Teknik Equivalence Partitions yang hanya untuk menguji apakah ada kesalahan pada: fungsi sistem, Interface, struktur data atau akses data, performasi , inisialisasi. Obyek yang dilakukan pengujian adalah Sistem Informasi Perpustakaan melalui web. Jumlah form yang diuji sebanyak 5 fom yaitu Form Inisialisasi(Login), Form Data Lokasi Buku, Data Buku, Data Anggota dan Form Data Denda ,yang mana masing-masing form diuji dengan memasukkan beberapa data inputan yang sering terjadi(ditemukan). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengujian perangkat lunak menggunakan metode Black Box Testing dengan Teknik Equivalence Partitions pada system informasi perpustakaan, dan outputnya sudah sesuai dengan yang diharapkan dalam perancangan. Dari hasil perhitungan validitas sistem diperoleh nilai 100%.