Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

MELALUI MODEL PROJECT BASED LEARNING METODE DEMONSTRASI UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA KD 3.7/4.7 MATERI LINGKARAN DI KELAS VIII. 6 MTSN 6 LIMAPULUH KOTA SEMESTER GENAP TAHUN PELAJARAN 2022/2023 Afniati Afniati
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) Vol. 6 No. 4 (2023): Volume 6 No 4 Tahun 2023
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v6i4.20457

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran matematika KD 3.7/4.7 materi lingkaran di kelas VIII. 6 MTs Negeri 6 Limapuluh Kota semester genap tahun pelajaran 2022/2023 melalui pendekatan saintifik model project based learning metode demonstrasi. Metode penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Subjek dari penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII. 6 MTs Negeri 6 Limapuluh Kota semester genap tahun pelajaran 2022/2023 yang berjumlah 31 orang peserta didik. Penelitan ini dilakukan dalam dua siklus dan setiap akhir siklus dilakukan evaluasi hasil belajar peserta didik. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunaan angket motivasi dan hasil belajar peserta didik, catatan lapangan dan dokumentasi. Metode yang digunakan dalam analisis data yaitu metode analisis deskriptif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Hasil pengamatan perkembangan motivasi peserta didik menunjukkan peningkatan yang cukup signifikan, yaitu dari 72,81% (K) pada prasiklus menjadi 77,79% (C) pada siklus I dengan persentase kenaikan 31,98, dan pada siklus II meningkat menjadi 85,30% (B) dengan angka kenaikan 9,19%. Hasil belajar pengetahuan pada siklus I mengalami penurunan dari prasiklus. Dari rata-rata 38,06 menjadi 37,74 dengan persentase penurunan 0,84%. Berbeda dengan siklus I, pada siklus II, terjadi peningkatan hasil belajar pengetahuan yang signifikan, yaitu dengan persentase 102,57%. Rata-rata dari meningkat menjadi 76,45 pada siklus II. Hasil belajar keterampilan juga menurun beriringan dengan hasil belajar pengetahuan. Pada siklus I, persentase penurunan rata-rata hasil belajar keterampilan adalah 34,33%, Pada siklus II, rata-rata hasil belajar keterampilan meningkat sangat signifikat, menjadi 82,42 dengan persentase 190,313%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penerapan model project based learning metode demonstrasi dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran matematika KD 3.7/4.7 materi lingkaran di kelas VIII. 6 MTs Negeri 6 Limapuluh Kota semester genap tahun pelajaran 2022/2023.