Helpy Eka Putra Gea
Universitas Budi Darma

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Dan Implementasi Algoritma Clefia 128 Untuk Meningkatkan Confusion Record Data Login User Helpy Eka Putra Gea
Journal Global Technology Computer Vol 2 No 1 (2022): Desember 2022
Publisher : Forum Kerjasama Pendidikan Tinggi (FKPT)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47065/jogtc.v2i1.2461

Abstract

Analisis dan Implementasi Algoritma CLEFIA 128 Untuk Meningkatkan Confusion Record Data Login User Masalah keamanan adalah salah satu aspek yang sangat penting pada sebuah sistem informasi. Masalah keamanan sering kali kurang diperhatikan para perancang dan pengelolah sistem informasi, bahkan hal keamanan ini di anggap hal yang terakhir diperhatikan setelah tampilan sistem informasi. Sehingga sering terjadi tindakan kejahatan seperti penyadapan terhadap data dan mudahnya dipahami informasi yang terkandung didalamnya. Record data login merupakan. salah satu tabel database pada aplikasi sistem informasi berbasis web yang keberadaan data dan informasi nya wajib diamankan, karena berkaitan dengan password dan id pengguna. Salah satu teknik keamanan data yang dapat digunakan adalah teknik kriptografi. Kriptografi adalah displin ilmu yang mempelajari mengenai cara menggubah bentuk data awal kebentuk data yang lain sehingga informasi yang terkandung dalam data tersebut tidak dapat dipahami oleh orang lain. Algoritma kriptografi yang dapat digunakan adalah Algoritma CLEFIA 128. Algoritma CLEFIA 128 adalah jenis algoritma kriptografi Stream yang dimana sandi yang digunakan pengguna dalam hal ini pengenkrip dan pengdekrip menggunakan kunci yang sama. Hasil yang akan dicapai dalam penelitian ini adalah dapat diterapkannya algoritma CLEFIA 128 untuk memberikan nilai counfusion terhadap baris data login user pada database, yang kemudian menghasilkan sebuah kesimpulan analisis terkait dengan kekuatan algoritma CLEFIA 128 dalam mengamankan record data login user pada aplikasi web.