Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PEMANFAATAN DAN PELATIHAN PENGOLAHAN KERIPIK KELAPA DALAM UPAYA PENINGKATAN SUMBER DAYA MANUSIA YANG KREATIF DAN INOVATIF DALAM BERWIRAUSAHA PADA MASYARAKAT KELURAHAN LANNA KECAMATAN PARANGLOE KABUPATEN GOWA SULAWESI SELATAN Ismail H.A; Imran Tajuddin; Hastuti Mulang
Nobel Community Services Journal Vol 3 No 2 (2023): Nobel Community Services Journal
Publisher : Lembaga Penelitian, Publikasi dan Pengabdian Masyarakat ITB Nobel Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37476/ncsj.v3i2.4297

Abstract

Pelaksanaan kegiatan pengabdian masyarakat di Kelurahan Lanna Kecamatan Parangloe dilatarbelakangi oleh mata pencaharian masyarakat di sektor pertanian dan perkebunan dengan hasil perkebunan berupa Kelapa dan Jagung, namun pendapatan masyarakat masih rendah dikarenakan kurangnya inovasi dalam pengolahan hasil perkebunan. Kelapa dijual secara mentah kepada pengepul tanpa diolah terlebih dahulu sehingga harga jualnya rendah. Oleh karena itu diperlukan sebuah pelatihan kepada masyarakat di Kelurahan Lanna untuk mengolah hasil perkebunan. Untuk itu pada kegiatan pengabdian masyarakat ini diberikan sosialisasi dan pelatihan untuk mengolah kelapa menjadi keripik kelapa kepada masyarakat Kelurahan Lanna. Terdapat beberapa program yang akan dilaksanakan terkait masalah yang telah dipaparkan yaitu memberikan sosialisasi pemanfaatan buah kelapa menjadi keripik kelapa, memberikan pelatihan pengolahan kelapa menjadi produk yang inovatif khususnya dalam usaha ekonomi kreatif dan inovatif yatitu keripik kelapa. Respon tokoh masyarakat dan warga terhadap realisasi pelatihan ini sangat positif.