Siti Nur Laela
Universitas Indraprasta PGRI

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH METODE PEMBELAJARAN DAN MINAT BELAJAR TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS TEKS DESKRIPSI BAHASA INGGRIS Siti Nur Laela
INFERENCE: Journal of English Language Teaching Vol 3, No 1 (2020): INFERENCE: Journal of English Language Teaching
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/inference.v3i1.6010

Abstract

Abstract: Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh metode pembelajaran terhadap kemampuan menulis teks deskripsi bahasa Inggris, pengaruh minat belajar terhadap kemampuan menulis teks deskripsi bahasa Inggris, serta untuk mengetahui pengaruh interaksi metode pembelajaran dan minat belajar terhadap kemampuan menulis teks deskripsi bahasa Inggris. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen yaitu dengan memberikan jenis perlakuan yang berbeda pada dua kelompok belajar siswa. Sampel berukuran 84 siswa yang terdiri dari atas 42 siswa kelas eksperimen dan 42 siswa kelas kontrol, dengan teknik sampling dalam penelitian ini adalah cluster sampling berdasarkan factorial group design. Analisis data menggunakan metode statistik deskriptif, uji normalitas, uji homogenitas, dan ANOVA dua arah. Penelitian ini dilaksanakan pada semester ganjil tahun pelajaran 2019/2020, September – Januari 2020. Hasil penelitian menunjukkan: 1) Terdapat pengaruh yang signifikan metode pembelajaran terhadap kemampuan menulis teks deskripsi bahasa Inggris siswa SMK Swasta di Bekasi, dibuktikan dengan nilai Sig. = 0,000 < 0,05 dan F = 152,471. 2) Terdapat pengaruh yang signifikan minat belajar terhadap kemampuan  menulis teks deskripsi bahasa Inggris siswa SMK Swasta di Bekasi, dibuktikan dengan nilai Sig. = 0,000 < 0,05 dan F = 58,430. 3) Terdapat pengaruh interaksi yang tidak signifikan metode pembelajaran dan minat belajar terhadap kemampuan menulis teks deskripsi bahasa Inggris siswa SMK Swasta di Bekasi, dibuktikan dengan nilai Sig. 0,016 < 0,05 dan F = 6,002.Key Words: Metode Pembelajaran, Minat Belajar, Kemampuan Menulis