Imdadurrohman Imdadurrohman
Program Studi Agribisnis Fakultas Pertanian Universitas Tadulako, Palu

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS PENDAPATAN USAHATANI PADI SAWAH DI DESA MARGAPURA KECAMATAN BOLANO LAMBUNU KABUPATEN PARIGI MOUTONG Imdadurrohman Imdadurrohman; Wildani Pingkan; Dafina Howara
AGROTEKBIS : JURNAL ILMU PERTANIAN (e-journal) Vol 10 No 1 (2022): Februari
Publisher : Fakultas Pertanian, Universitas Tadulako

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui pendapatan usahatani padi sawah di Desa Margapura Kecamatan Bolano Lambunu Kabupaten Parigi Moutong.Penelitian ini dilaksanakan pada bulan November 2019 - Januari 2020 di Desa Margapura Kecamatan Bolano Lambunu Kabupaten Parigi Moutong.Pemilihan Lokasi penelitian ditentukan secara sengaja (purposive) dengan pertimbangan bahwa Desa Margapura merupakan salah satu sentral produksi padi sawah di Kecamatan Bolano Lambunu Kabupaten Parigi Moutong.Analisis yang digunakan adalah Analisi Pendapatan.Hasil penelitian menunjukkan besarnya pendapatan yang diperoleh petani responden tergantung besarnya tingkat penerimaan yang didapatkan petani, hal tersebut dilihat dari berapa besar produksi yang dihasilkan petani responden dan berapa besar harga yang berlaku dipasaran. Rata-rata total biaya usahatani padi sawah yang dikeluarkan petani dalam satu kali musim tanam yaitu sebesar Rp.10.220.186/1,13ha/MT atau Rp.9.054.124/ha/MT dengan rata-rata penerimaan usahatani padi sawah sebesar Rp.21.471..273/1,13ha/MT atau Rp.19.021.530/ha/MT dengan jumlah rata-rata produksi sebesar 2.982kg/1,13ha/MT atau 2.642kg/ha/MT dan harga yang berlaku di tingkat petani sebesar Rp.7.200/kg. Rata-rata pendapatan usahatani padi sawah di Desa Margapura Kecamatan Bolano Lambunu Kabupaten Parigi Motong adalah sebesar Rp 11.251.087/1,13 ha/MT atau Rp.9.967.406/ha/MT.