Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ESTIMASI CADANGAN BERDASARKAN STRIPPING RATIO PADA PT. DHARMA PUTRA BERSAMA, KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA PROVINSI KALIMANTAN TIMUR Muhammad Haeril Fadly; Hamzah Umar
JURNAL TEKNOLOGI MINERAL FT UNMUL Vol 6, No 2 (2018): Jurnal Teknologi Mineral FT UNMUL Desember 2018
Publisher : Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jtm.v6i2.1755

Abstract

Penambangan merupakan suatu kegiatan yang dilakukan untuk mengambil endapan bahan galian dibawah permukaan bumi, salah satunya adalah batubara. Perhitungan cadangan merupakan pekerjaan untuk mengetahui nilai keekonomisan dari suatu bahan galian. Hal lain yang berpengaruh dalam perhitungan cadangan adalah sebagai dasar evaluasi ekonomis, apakah daerah penelitian dinyatakan layak atau tidak layak tambang. Penelitian dilakukan pada PT. Dharma Putra Bersama, Loa Janan, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur dimana pengerjaan perhitungan dibantu dengan program berbasis komputerisasi.Dalam penelitian ini di gunakan metode model blok untuk menentukan daerah potensial yang optimal untuk dilakukan kegiatan penambangan, dari model blok tersebut di buat batter block solid (dengan kontur struktur sebagai batas bawah dan topografi sebagai batas atas), sehingga dari batter block solid tersebut kita dapat membuat reshgraph berdasarkan nilai stripping ratio yaitu 6,5 :1, dari hasil reshgraph tersebut dapat ditentukan daerah potensial yang akan dilakukan penambangan yang di tandai dengan warna-warna tertentu. Hasil penelitian yang telah dilakukan maka diperoleh permodelan endapan batubara seam X memiliki ketebalan 2,71 meter dan perhitungan estimasi cadangan tertambang diperoleh batubara sebesar 335.272,19 MT, overburden sebesar 2.026.338,38 BCM , Sehingga diperoleh stripping ratio sebesar 6,04 : 1, dengan luas pit sebesar 14,29 ha.