Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Kinerja Persimpangan Pada Kawasan Pasar Anduonohu Sulaiman
Arus Jurnal Sains dan Teknologi Vol 1 No 1: Oktober (2023)
Publisher : Arden Jaya Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Persimpangan merupakan faktor penting dalam sistem jaringan jalan raya. Kontrol di masing-masing Persimpangan selalu menjadi faktor penting dalam menentukan kinerja dan keseluruhan kapasitas jaringan jalan raya. Oleh karena itu, pengendalian arus lalu lintas di persimpangan adalah sangat penting untuk meningkatkan kinerja dan keamanan penyeberangan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis karakteristik lalu lintas dan kinerja persimpangan pada kawasan Pasar Anduonohu di Kota Kendari. Metode penelituan yang digunakan adalah survei secara langsung terhadap kondisi lalu lintas dan geometrik persimpangan dengan pendekatan MKJI 1997. Hasil penelitian adalah volume lalu lintas pada pendekat Jalan Bunggasi arah Barat – Timur sebesar 900 smp/jam sedangkan arah Timur – Barat sebesar 921 smp/jam; pendekat Jalan Kedondong sebesar 269 smp/jam serta pendekat Jalan Kelapa sebesar 360 smp/jam dengan kapasitas simpang tak bersinyal sebesar 444 smp/jam dengan kinerja simpang tak bersinyal Pasar Anduonohu berada pada kinerja yang buruk dengan derajat kejenuhan berada > 0,75 dan peluang antrian > 35 %