Sutriono Sutriono
UIN Fatmawati Sukarno Bengkulu

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PEMANFAATAN MEDIA GOOGLE FORM DALAM LAYANAN BEBAS PUSTAKA DI PERPUSTAKAAN PASCASARJANA UIN FATMAWATI SUKARNO BENGKULU Sutriono Sutriono
Maktabatuna Vol 5, No 1 (2023)
Publisher : UIN Imam Bonjol Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15548/mj.v5i1.6507

Abstract

Bebas Pustaka adalah salah satu layanan yang diberikan Perpustakaan Pascasarjana Universitas Islam Negeri (UIN) Fatmawati Sukarno Bengkulu kepada mahasiswa yang telah menyelesaikan studinya di Program Pasasarjana. Salah satu kendala dalam layanan ini adalah masih terbatasnya sumber daya pustakawan yang memberikan layanan mengingat di perpustakaan pascasarjana hanya terdapat satu orang pustakawan (One person librarian). Oleh karenanya pustakawan pascasarjana melakukan terobosan dengan cara memanfaatkan media google form untuk melayani mahasiswa dalam pengurusan persyaratan bebas pustaka. Salah satu kelebihan pemanfaatan media ini adalah pustakawan akan dengan mudah mendapatkan data mahasiswa, data judul buku yang disumbangkan, data tesis atau disertasi yang diserahkan serta upload mandiri file PDF disertasi mahasiswa melalui pengisian google form. Satu tahun berjalan sejak tahun 2022 lalu, pemanfaatan layanan ini sangat membantu pekerjaan pustakawan dimana pustakawan tidak lagi mendata nama mahasiswa, data judul dan pengarang buku yang disumbangkan, data judul dan pengarang tesis atau disertasi yang diserahkan. Selain meringankan pekerjaan pustakawan media ini juga sangat praktis dan mudah diakses oleh mahasiswa melalui ponsel atau komputer pemustaka dengan cara membuka link yang diberikan oleh pustakawan