Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Kadar Vitamin D dan Tumor Necrosis Factor Alpha terhadap Kehamilan Normal Trimester 1 dan Abortus Spontan Olivia Oktaviani Prastiwi; Bobby Indra Utama
Andalas Obstetrics And Gynecology Journal Vol. 7 No. 2 (2023)
Publisher : Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/aoj.7.2.391-404.2023

Abstract

Latar Belakang: Abortus masih merupakan masalah besar dalam pelayanan obstetri karena merupakan salah satu penyebab kematian ibu dan janin sampai saat ini. Kekurangan vitamin D mempengaruhi kehamilan dan dapat berdampak terhadap risiko komplikasi pada ibu hamil dan pada pertumbuhan janin. Tumor necrosis factor-alpha (TNF-α) adalah sitokin Th1 multifungsi dan sangat penting untuk kontrol awal kejadian abortus. Tujuan penelitian ini melihat apakah terdapat perbedaan kadar vitamin D, dan TNF-α pada pasien kehamilan normal trimester 1 dan pasien dengan kejadian abortus.Metode: Desain penelitian adalah potong-lintang. Penelitian ini dilakukan pada Maret 2022 hingga selesai penelitian di Poliklinik Obstetri dan Ginekologi, PONEK RSUP Dr. M. Djamil Padang, Rumah Sakit Universitas Andalas, Rumah Sakit dr. Reksodiwiryo Padang, RSUD M Zein Painan, RSUD Pariaman untuk pengambilan sampel darah. Pemeriksaan kadar 1,25 dihidroksi vitamin D3, TNF-α serum maternal dilakukan di Laboratorium Biomedik Universitas Andalas Padang. Sampel penelitian ini adalah seluruh ibu hamil trimester 1 dan ibu dengan abortus berjumlah 44 orang. Teknik pengambilan sampel dengan consecutive sampling. Analisis data univariat dan bivariat dengan menggunakan uji T-independen (p<0,05) pada taraf signifikansi dan uji Mann-whitney berdasarkan distribusi data. Hasil: primipara lebih banyak pada kehamilan normal yaitu 19 orang (86,4%) dan abortus paritas multipara lebih banyak yaitu 12 orang (54,5%). Rerata kadar serum 1,25 dihidroksi vitamin D3 sebesar 52,81 ng/ml dan rerata kadar TNF-α sebesar 351,07 ng/ml. Terdapat perbedaan bermakna pada kadar 1,25 dihidroksi vitamin D3 antara kehamilan normal dengan kehamilan abortus dengan p value 0,047. Perbedaan kadar TNF-α antara abortus dan kehamilan normal didapatkan p value 0,108.Kesimpulan: Terdapat perbedaan bermakna pada kadar vitamin D antara kehamilan normal dengan kehamilan abortus. Tidak terdapat perbedaan bermakna pada kadar TNF-α antara kehamilan abortus dengan kehamilan normal.