Mimin Rusmina
SDN Menyono I Probolinggo

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Peningkatan Kualitas Pembelajaran PPKn Tema 4 Materi Kewajiban dan Hak melalui Model Make A Match Berbantuan Powerpoint pada Siswa Kelas III Mimin Rusmina
Jurnal Pembelajaran dan Riset Pendidikan Vol 2 No 2 (2022): Volume 2 Nomor 2 : April 2022
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Universitas Nahdlatul Ulama Blitar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.28926/jprp.v2i2.358

Abstract

PPKn merupakan materi yang mengenalkan dan menumbuhkan wawasan kebangsaan dan kesadaran terhadap negara. Dalam proses pembelajarannnya sering terjadi permasalahan sehingga hasil yang diharapkan belum maksimal. Dari permasalahan tersebut, salah satu cara yang dapat digunakan adalah menerapkan model pembelajaran tipe make a match. Dengan berbantukan powerpoint diharapkan ada peningkatan hasil pembelajaran. Penelitian tindakan kelas (PTK) dengan menggunakan desain 3 siklus. Setiap siklus ada empat tahap, yaitu: perencanaan tindakan, pelaksanaan tindakan, observasi tindakan, dan refleksi tindakan. Subyek penelitian ini adalah siswa dan guru kelas III SDN Menyono I Probolinggo. Jumlah siswa sebanyak 14 siswa. Pengumpulan data menggunakan tes, nontes, wawancara, dan observasi. Hasil dari tindakan siklus I nilai rata-rata 62,86 presentase 50%. Siklus II nilai rata-rata 67,14 presentase 71,43%. Siklus III 81,43 dengan presentase 100%. Sedangkan kreatifitas guru siklus I rata-rata 84, siklus II rata-rata 90, dan siklus III rata-rata 96. Selain itu, hasil aktifitas siswa siklus I rata-rata 81, siklus II rata-rata 88, dan siklus III rata-rata 95. Hasil tindakan siklus I, siklus II, dan siklus III dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran make a match sangat efektif untuk pembelajaran PPKn di Sekolah dasar.