Alvia Widyanti
Universitas Wijaya Putra

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Kinerja Karyawan Bank Mitra Syariah: Peran Kerja Sama Tim dan Komunikasi Rudiatno Rudiatno; Alvia Widyanti
Jurnal Ekonomi, Bisnis dan Social Vol 2 No 2 (2024): JEBS, Juli 2024
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universita Wijaya Putra Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kerjasama tim dan komunikasi terhadap kinerja karyawan Bank Mitra Syariah Cabang Gresik. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Dalam penelitian ini data dikumpulkan melalui metode kuesioner terhadap 60 orang responden adalah karyawan pada Bank Mitra Syariah Cabang Gresik, dengan menggunakan teknik sampling jenuh untuk mengetahui tanggapan responden terhadap masing-masing variabel. Pengujian instrumen penelitian menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas, sedangkan untuk memberikan kepastian bahwa persamaan regresi yang didapatkan memiliki ketepatan dalam estimasi, tidak bias dan konsisten juga dilakukan pengujian asusmsi klasik dengan uji multikolonearitas, dan uji heterokedastisitas, dan untuk teknik analisis data untuk ketetapan model menggunakan uji t dan uji F serta menggunakan analisis regresi linier berganda. Analisis data dilakukan dengan menggunakan statistik dengan alat bantu SPSS. Berdasarkan hasil analisis data menggunakan uji t diketahui bahwa secara parsial variabel kerjasama tim, dan komunikasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja. Kemudian melalui uji F dapat diketahui bahwa secara simultan variabel kerjasama tim, dan komunikasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja