Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Perancangan Sistem Informasi E-Voting Berbasis Web Untuk Pemilihan Ketua Himpunan Di UIN Sumatera Utara Medan Ardi Pradana, Surya; Reza Andika; M Arif Panji Wibowo; Muhammad Rindhu Samora Hutagalung; Halin Khoirot Sipahutar; Chairul Rizal
Jurnal Komputer Teknologi Informasi dan Sistem Informasi (JUKTISI) Vol. 3 No. 2 (2024): September 2024
Publisher : LKP KARYA PRIMA KURSUS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62712/juktisi.v3i2.99

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh perkembangan teknologi yang memudahkan seleksi dalam pemilihan ketua himpunan mahasiswa yang selama ini dilakukan secara manual. Metode manual ini memiliki beberapa kelemahan, antara lain yaitu penghitungan suara lambat, penghitungan suara salah, tidak ada salinan surat suara saat rusak, kesulitan penghitungan ulang saat penghitungan suara tidak dipercaya, kerentanan terhadap konflik dan anggaran tinggi, dan dampak lingkungan dari penggunaan kertas sebagai media pemungutan suara. Oleh karena itu, tujuan penulis adalah mengembangkan sistem pemungutan suara pemilihan ketua himpunan mahasiswa secara online yang memudahkan penyelenggaraan pemilihan, meminimalkan efisiensi waktu produktivitas belajar mahasiswa di kampus, dan mengurangi jumlah hasil pemilihan yang rusak. Perancangan ini menggunakan framework codeigniter 3 dengan bahasa pemrograman PHP dan MySql sebagai databasenya. Metode yang dipakai pada perancangan ini menggunakan metode Waterfall. Sistem ini diharapkan dapat membantu dan mempermudah serta mempercepat proses pemilihan Ketua Himpunan Program Studi Sistem Informasi UIN Sumatera Utara.