Haidar Amran
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pembiasaan Sholat Dhuha Untuk Mengurangi Perilaku Menyimpang pada Siswa Haidar Amran
JBKPI: Jurnal Bimbingan dan Konseling Pendidikan Islam Vol 3, No 1 (2023): J-BKPI: Jurnal Bimbingan dan Konseling Pendidikan Islam
Publisher : Universitas Muhammadiyah Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26618/jbkpi.v3i1.13680

Abstract

Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah sebagai pendeskripsian mengurangi perilaku menyimpang pada siswa yang terbilang masih cukup tinggi di lingkungan sekolah dengan membiasakan sholat dhuha secara berjamaah.Pembiasaan sholat dhuha dilingkungan sekolah bukan hanya sekedar kegiatan rutinan yang dapat dipandang sebelah mata. Seperti yang kita tahu, bahwa minimnya pembelajaran agama yang dilakukan didalam kelas dapat berakibat pada Tingkat kenakalan siswa yang tinggi. Apalagi, manusia pada hakekatnya merupakan makhluk sosial yang mendambakan sebuah kebebasan. Hal demikian harus disikapi dengan serius dan profesional oleh pihak sekolah demi terciptanya karakter siswa yang baik dan mengurangi perilaku menyimpang di lingkungan sekolah. Harapannya, dengan mengadakan pembiasaan sholat dhuha berjamaah dan disisipkan sebuah kultum didalamnya, dapat meminimalisir perilaku menyimpang pada siswa yang dapat merugikan diri sendiri, orang lain, guru, dan bahkan reputasi sekolah itu sendiri. Program ini dapat dilaksanakan oleh pihak sekolah dengan manajemen yang baik walaupun masih didalam situasi, kondisi, hingga sarana prasarana yang terbilang masih terbatas.  Dengan penelitian kualitatif  deskriptif. Menggunakan instrument library research (studi kepustakaan) yang berfokus pada pencarian data melalui berbagai jurnal dan buku. Hasilnya, penerapan pembiasaan sholat dhuha dilingkungan sekolah dapat berdampak besar terhadap pembentukan karakter siswa pada minimalisasi perilaku menyimpang siswa.