Munawwir Abdullah
UIN SUNAN AMPEL SURABAYA

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Financial Technology dan Masa Depan Model Transaksi Keuangan Global Ahmad Ghozi Darmawan; Munawwir Abdullah; Karimatuz Zahrah Firdausi; Ervina Anggraeni; Yusuf Amrozi
JurTI (Jurnal Teknologi Informasi) Vol 7, No 2 (2023): DESEMBER 2023
Publisher : Universitas Asahan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36294/jurti.v7i2.3810

Abstract

Perkembangan teknologi saat ini sudah tidak dapat dipungkiri lagi. Penetrasi gelombang teknologi digital telah merambah hampir seluruh aspek kehidupan, seperti transportasi, kesehatan, pendidikan, perhotelan dan bahkan keuangan. Dalam sektor keuangan, inovasi teknologi sebenarnya bukanlah sebuah fenomena baru karena teknologi dan keuangan memiliki sejarah simbiosis yang panjang, salah satu contohnya yaitu Fintech. Fintech sendiri merupakan inovasi di bidang finansial sehingga dapat dilakukan dengan lebih efektif, efisien dan memudahkan dalam penggunaan. Dengan kemajuan teknologi yang begitu pesat, potensi transformasi transaksi keuangan global pada masa mendatang juga akan banyak inovasi yang hadir. Tujuan penelitian ini adalah untuk memahami konsep fintech dan potensi transformasi transaksi keuangan global pada masa mendatang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dan studi literatur dengan melakukan pengumpulan dan penganalisaan berbagai data yang relevan. Hasil penelitian menunjukan bahwa perkembangan fintech memberikan kemudahan akses, efisiensi dan inovasi yang sekaligus mempengaruhi cara individu dan bisnis berurusan dengan keuangan mereka. Jumlah pengguna layanan fintech juga berkembang pesat. Teknologi seperi kecerdasan buatan, blockchain dan komputasi kuantum dapatĀ  menjadi potensi besar terhadap keefisiensian dan keefektifan dalam layanan keuangan di masa yang akan datang.