Arifin, Zaenal
Universitas Indraprasta PGRI

Published : 6 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

Reduplikasi Morfologis dan Semantis dalam Novel Bocah Penghalau Kera Karya Sintha Rosse Kamlet Fitria, Siti Nur; Arifin, Zaenal; Sumaryati, Sumaryati
Diskursus: Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia Vol 7, No 1 (2024): Diskursus: Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/diskursus.v7i1.22734

Abstract

Analisis Nilai Moral dan Pendidikan Karakter dalam Novel Si Anak Pelangi Karya Tere Liye Pangaribuan, Vivien Br; Arifin, Zaenal; Masrin, Masrin
Diskursus: Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia Vol 7, No 2 (2024): Diskursus: Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/diskursus.v7i2.22748

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis nilai moral dan pendidikan karakter dalam novel Si Anak Pelangi karya Tere Liye. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan tipe penelitiannya adalah deskriptif. Pengumpulan data atau informasi dilakukan dengan menggunakan metode baca-catat. Adapun metode analisis data menggunakan analisis isi. Data atau informasi yang diambil dalam penelitian ini adalah berbentuk potongan kalimat yang terindikasi mengandung nilai moral dan pendidikan karakter yang terdapat dalam novel Si Anak Pelangi karya Tere Liye. Sumber data penelitian ini adalah novel Si Anak Pelangi karya Tere Liye yang diterbitkan oleh Sabak Grip, tahun 2021, yang berjumlah 367 halaman. Hasil penelitian menunjukkan pada novel Si Anak Pelangi terdapat tiga wujud nilai moral yaitu hubungan manusia dengan diri sendiri, hubungan manusia dengan manusia lain, dan hubungan manusia dengan Tuhan. Dalam novel ini juga terdapat nilai pendidikan karakter, yaitu jujur, disiplin, kerja keras, kreatif, semangat kebangsaan, cinta tanah air, cinta damai, peduli lingkungan, peduli sosial, dan tanggung jawab.
Analisis Proses Morfologis dan Makna Gramatikal Dalam Novel Galaksi Kinanthi Karya Tasaro GK Maulidinah, Zahra; Arifin, Zaenal; Lapasau, Merry
Diskursus: Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia Vol 7, No 1 (2024): Diskursus: Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/diskursus.v7i1.22803

Abstract

Kepribadian Tokoh Utama dan Nilai Sosial dalam Novel 9 Summers 10 Autumns Karya Iwan Setyawan Nurizkiawan, Ivan; Arifin, Zaenal; Tjitrosoemarto, Sumaryati
Diskursus: Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia Vol 7, No 2 (2024): Diskursus: Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/diskursus.v7i2.22636

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kepribadian tokoh utama dan nilai-nilai sosial yang tergambar dalam novel 9 Summers 10 Autumns karya Iwan Setyawan. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode deskriptif kualitatif dan analisis dokumen. Pendekatan yang digunakan adalah psikoanalisis Karen Horney dan nilai-nilai sosial yang dikemukakan oleh Zubaedi. Sumber data adalah novel 9 Summers 10 Autumns setebal 100 halaman cetakan ke-18 terbitan PT. Gramedia Pustaka Utama pada tahun 2017. Data dalam penelitian ini merupakan data tertulis. Teknik analisis data menggunakan model analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepribadian tokoh utama terbentuk karena seluruh aspek kebutuhan neurotik: kebutuhan kasih sayang 20%, kebutuhan pasangan yang kuat 12,73%, kebutuhan membatasi diri 5,45%, kebutuhan kekuasaan 5,45%, kebutuhan untuk mengeksploitasi orang lain 1,82%, kebutuhan akan pengakuan 16,36%, kebutuhan untuk dikagumi 5,45%, kebutuhan akan prestasi dan ambisi 25,45%, kebutuhan akan kemandirian 1,82%, dan kebutuhan untuk menjadi sempurna 5,45%. Selain itu, novel ini menggambarkan seluruh aspek nilai-nilai sosial: cinta kasih, yang terdiri dari pengabdian 34,48%, gotong royong 15,52%, kekeluargaan 5,17%, kesetiaan 5,17%, dan kepedulian 3,45%; tanggung jawab, terdiri dari tanggung jawab terhadap keluarga 8,62%, tanggung jawab terhadap masyarakat 1,72%, dan tanggung jawab terhadap Tuhan 3,45%; dan keharmonisan hidup yang terdiri dari keadilan 18,97%, toleransi 1,72%, dan kerjasama 1,72%.Kata kunci: tokoh utama, kepribadian, nilai sosial
Aspek Psikologis dan Nilai Moral Tokoh Utama dalam Novel Tuan Ken(tut) Karya FX Rudy Gunawan Yulianti, Erika; Arifin, Zaenal; Sumadyo, Bambang
Diskursus: Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia Vol 7, No 2 (2024): Diskursus: Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/diskursus.v7i2.22680

Abstract

This research aims to describe the psychological condition and moral values of the main character in the novel, namely a man named Ken Turangga Abdi Nuswantoro, with pressure from both internal and external aspects of the family, school, and society as well as various moods that influence him and individual, social and religious morals in the novel Tuan Ken(tut) by FX Rudy Gunawan. The research method used to analyze this novel is using a qualitative descriptive analysis method with content analysis through quotes from character scenes in the novel. Apart from that, the author uses a psychological approach in preparing work steps. After the author analyzed the novel Tuan Ken(tut) through analysis of psychological aspects, the results found id (the thing that underlies a person's personality, namely consciousness) 2 quotes (2.6%) with ego findings (the will that arises from a person, namely preconscious) 4 quotes (5.7%), super ego (determining the value of right and wrong in everything) 4 quotes (9.4%), eros (things that push towards positivity) 2 quotes (6%), and thanatos (pushing towards negative things, namely damage to death) 8 quotes (23.55%). Moral values, the results obtained are the discovery of elements of individual moral values (rules that regulate the definition of good or bad human actions between the hopes and goals of human life) 1 quote (1.4%), social moral values(actions that have a direct impact on the lives of people fellow humans) 12 quotes (57.6%), and religious moral values (human attitudes regarding obedience to God's commands and remembering God directly) 2 quotes (3.87%).
Analisis Nilai Religius dan Sosial pada Novel Hati Suhita Karya Khilma Anis Sari, Ruspita; Arifin, Zaenal; Widiyarto, Sigit
Diskursus: Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia Vol 8, No 1 (2025): Diskursus: Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/diskursus.v8i1.25467

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis nilai-nilai religius dan sosial yang terkandung dalam novel "Hati Suhita" karya Khilma Anis. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan struktural untuk mengidentifikasi dan memahami representasi ajaran-ajaran agama yang tercermin dalam karakter dan plot, serta bagaimana nilai-nilai sosial berperan dalam membentuk interaksi sosial dalam cerita. Hasil penelitian menunjukkan bahwa novel "Hati Suhita" mengandung berbagai nilai religius dan sosial. Nilai-nilai religius yang ditemukan meliputi nilai ibadah, akidah, dan akhlak. Nilai ibadah terlihat dalam ketaatan beribadah seperti salat lima waktu dan membaca Al-Qur’an. Nilai akidah tercermin dalam keyakinan terhadap takdir dan kehendak Allah, serta tidak mencampuradukkan agama. Nilai akhlak ditunjukkan melalui sikap baik terhadap keluarga, orang tua, sahabat, dan suami, serta menghadapi cobaan dengan sabar. Nilai-nilai sosial yang ditemukan meliputi hubungan dengan keluarga, gotong royong, kepedulian, dan kasih sayang. Hubungan dengan keluarga tercermin dalam kedekatan dan dukungan antara anggota keluarga. Gotong royong terlihat dalam kerja sama untuk mencapai tujuan bersama. Kepedulian ditunjukkan melalui perhatian terhadap orang lain, sementara kasih sayang tercermin dalam cinta dan penghargaan terhadap sesama. Temuan ini menunjukkan bahwa novel "Hati Suhita" tidak hanya menyajikan cerita yang menarik, tetapi juga menyampaikan pesan-pesan moral dan religius yang dapat menjadi teladan bagi pembacanya. Analisis ini memberikan wawasan tentang bagaimana nilai-nilai religius dan sosial dapat direpresentasikan dalam sastra, serta bagaimana interaksi antara nilai-nilai ini dapat membentuk dinamika cerita dan karakter. Kata Kunci: Nilai Religius, Nilai Sosial.