Abstrak: Penelitan ini bertujuan untuk menganalisis miskonsepsi yang sering terjadi pada siswa SMP dalam memahami konsep teorema pythagoras menggunakan Four Tier Certainty of Response Index (FTCRI). Jenis penelitian pada penelitian ini adalah studi kasus dan bersifat deskriptif. subjek penelitian adalah siswa kelas VIII-I SMPN 7 Kota Serang dan dipilih sebanyak 6 siswa yang mengalami miskonsepsi berdasarkan hasil tes FTCRI. Instrumen penelitian berupa tes diagnostik four-tier dengan CRI yang disusun berdasarkan kurikulum merdeka. Data penelitian diolah berdasarkan kombinasi jawaban siswa pada tes diagnostik four-tier dan CRI. Hasil penelitian menunjukan terdapat 6% siswa mengalami miskonsepsi tingkat tinggi, 58% mengalami miskonsepsi tingkat sedang, dan 36% siswa yang mengalami miskonsepsi tingkat rendah. Hasil ini menunjukkan bahwa mayoritas siswa mengalami miskonsepsi tingkat sedang dalam pemahaman konsep teorema Pythagoras. Temuan miskonsepsi siswa dalam memahami konsep teorema Pythagoras tersebar dalam beberapa jenis diantaranya, kesalahpahaman siswa dalam menentukan sisi-sisi sebuah segitiga siku-siku, pemahaman yang salah tentang kebalikan teorema Pythagoras, kesalahpahaman konsep bilangan berpangkat dan bentuk akar, kesalahan dalam konsep perbandingan dan kesalahan dalam memodelkan permasalahan matematika. Penyebab dari miskonsepsi yang terjadi bersumber dari siswa, gura dan konteks pembelajaran. Karena itu, langkah efektif diperlukan guna meminimalisir miskonsepsi yang terjadi. Kata Kunci: Miskonsepsi, Tes Diagnostik Four-tier, Certainty of Response Index, Pythagoras Abstract : This study aims to analyze misconceptions that often occur in junior high school students in understanding the concept of the Pythagorean theorem using the Four Tier Certainty of Response Index (FTCRI). The type of research in this research is a case study and is descriptive. The subjects of the study were students of grade VIII-I SMPN 7 Serang City and 6 students were selected who experienced misconceptions based on the results of the FTCRI test. The research instrument is a four-tier diagnostic test with CRI prepared based on an independent curriculum. The research data was processed based on a combination of students' answers on four-tier diagnostic tests and CRI. The results showed that 6% of students experienced high-level misconceptions, 58% experienced moderate-level misconceptions, and 36% of students experienced low-level misconceptions. These results show that the majority of students experience a moderate level of misconception in the understanding of the concept of the Pythagorean theorem. The findings of student misconceptions in understanding the concept of the Pythagorean theorem are scattered in several types, including, students' misunderstanding in determining the sides asked in a right triangle, wrong understanding of the reverse of the Pythagorean theorem, misunderstanding of the concept of rank numbers and root shapes, errors in the concept of comparison and errors in modeling mathematical problems. The cause of misconceptions that occur comes from students, gura and learning context. Therefore, effective steps are needed to minimize misconceptions that occur. Keywords: Misconceptions, Four-tier Diagnostic Test, Certainty of Response Index, Pythagoras