Erwin, Ernandha
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Strategi Sekolah Dalam Mengelola Konflik Di SMP Negeri 1 Sendana Kabupaten Majene Erwin, Ernandha
EDUSTUDENT: Jurnal Ilmiah Pendidikan dan Pembelajaran Volume 3 Nomor 1 Oktober 2023
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26858/edustudent.v3i1.53277

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui strategi sekolah dalam mengelola konflik. Pendekatan penilitian ini adalah kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Sumber data dalam penelitian ini adalah kepala sekolah, wakasek kesiswaan, guru BK, wali kelas. Teknik pengumpulan data melalui tahap  wawancara, observasi, dan dokumentasi. Dengan teknik analisis data melalui reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan  hasil penelitian tentang strategi  sekolah dalam mengelola konflik di SMP Negeri 1 Sendana Kabupaten Majene maka dapat ditarik kesimpulan bahwa  ada 3 strategi yang dapat digunakan dalam mengelola konflik interpersonal diantaranya : (1) Strategi kalah-kalah, bahwa sekolah menerapkan strategi lose-lose solution dalam pengelolaannya yaitu individu yang bertikai mengambil jalan tengah, yang dimana diselesaikan oleh kepala sekolah pihak ketiga dengan menggunakan mediasi. (2) Strategi menang-kalah (win-lose solution) bahwa  sekolah tidak menerapkan strategi win-lose solution dalam pengeloaannya. Sebab strategi tersebut dapat menimbulkan konflik berkepanjangan. (3) Strategi menang-menang (win-win solution) berdasarkan hasil temuan peneliti bahwa sekolah  menerapkan win-win solution pada pengelolaan konflik. Namun terkait konflik perundungan antar siswa melalui sosial media tidak menggunakan strategi tersebut.