I Gusti Agung, Shomia Anjali
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Model Problem-Based Learning Berbantuan Alat Peraga Benda Konkret Meningkatkan Kemampuan Numerasi Siswa I Gusti Agung, Shomia Anjali; I Wayan Wiarta
Mimbar Pendidikan Indonesia Vol. 3 No. 2 (2022): May
Publisher : Undiksha Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/mpi.v3i2.58280

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh model problem-based learning berbantuan alat peraga benda konkret terhadap kemampuan numerasi siswa. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian quasi-experimental atau eksperimen semu dengan rancangan Pretest-Posttest Control Group Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas III sekolah dasar yang terdiri dari 9 kelas dalam 8 Sekolah Dasar yaitu sebanyak 232 orang siswa. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah teknik cluster random sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 23 orang sebagai kelompok eksperimen dan 27 orang sebagai kelompok kontrol. Data kemampuan numerasi diperoleh dengan memberikan instrumen berupa tes objektif bentuk pilihan ganda biasa. Rerata GSn kemampuan numerasi siswa kelompok eksperimen lebih dari rerata GSn kemampuan numerasi siswa kelompok kontrol yaitu 0,576 >0,336. Data kemampuan numerasi selanjutnya dianalisis dengan uji t. Nilai thitung > ttabel yaitu 9,58 >2,01. Hasil tersebut menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan kemampuan numerasi antara kelompok siswa yang dibelajarkan menggunakan model problem-based learning berbantuan alat peraga benda konkret dengan kelompok siswa yang dibelajarkan menggunakan metode ceramah. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penerapan model problem-based learning berbantuan alat peraga benda konkret berpengaruh terhadap kemampuan numerasi siswa.