Ruhamauliyah Meiliyati
Unknown Affiliation

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Brain Based Learning Dalam Pembelajaran Bahasa Arab Untuk Meningkatkan Keterampilan Berbicara Ruhamauliyah Meiliyati
Jurnal Pendidikan Islam Al-Affan Vol. 8 No. 2 (2022): Jurnal Pendidikan Islam Al-Affan
Publisher : STIT Al-Quraniyah Manna

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (210.983 KB) | DOI: 10.69775/jpia.v3i1.99

Abstract

Metode pembelajaran merupakan cara yang digunakan untuk mengimplementasikan rencana yang telah disusun untuk mencapai tujuan pembelajaran secara optimal. . Penelitian ini didasari oleh pembelajaran yang tidak memberikan peluang kepada siswa untuk berpikir secara luwes dalam memanfaatkan fungsi otak secara optimal yang secara umum lebih menekankan pada fungsi otak kiri.Penelitian ini bertujuan utuk menjelaskan metode Brain Based Learning pada pembelajaran bahasa Arab dalam membantu optimalisasi cara kerja otak untuk berpikir secara alamiah sehingga mampu meningkatkan potensi siswaterutama dalam keterampilan berbicara. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan studi pustaka(library research).Adapun sumber primer dari penelitian ini adalah buku “Model Pembelajaran Brain Based Learning Bermuatan Multiple Intelligences”. Sedangkan sumber sekunder berasal dari buku-buku, dan jurnal terkait pokok permasalahan. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teknik dokumentasi dari beberapa buku, artikel dan jurnalyang selanjutnya diolah dan dianalisis kemudian diambil kesimpulan.Hasil dari penelitian ini diharapakan dapat membantu pengajar bahasa arab mengajar secara alamiah dengan metode Brain Based Learning yang inovatif-variatif sehingga mampu mengoptimalkan potensi siswa dalam pembelajaran bahasa Arab khusnya pada keterampilan berbicara.
Platform Alef Education sebagai media pembelajaran bahasa arab secara mandiri Ruhamauliyah Meiliyati
Jurnal Pendidikan Islam Al-Affan Vol. 10 No. 2 (2024): Jurnal Pendidikan Islam Al-Affan
Publisher : STIT Al-Quraniyah Manna

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69775/jpia.v5i1.276

Abstract

Sistem pendidikan di Indonesia saat ini tengah mengusung sebuah konsep “Merdeka Belajar” dimana konsep tersebut memberikan dorongan bagi dunia pendidikan untuk menciptakan dan menerapkan metode pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan dan karakteristik siswa. Selain itu, siswa diharapkan mampu belajar secara mandiri, kreatif dan inovatif sesuai dengan masa perkembangan mereka. Self Regulated Learning (SRL) sebagai salah satu strategi dalam proses belajar yang dilakukan oleh siswa untuk mencapai hasil pembelajaran yang optimal, terlebih pada proses pembelajaran Bahasa Arab terutama bagi siswa yang belum pernah mempelajari Bahasa Arab sebelumnya. Siswa dapat belajar mandiri melalui berbagai media, salah satunya yaitu Alef education yang merupakan media pembelajaran berbasis AI. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan platform alef education sebagai media pembelajaran bahasa Arab secara mandiri di madrasah Aliyah negeri Bengkulu selatan. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Adapun teknik pengumpulan data dilakukan melalui pengamatan (observasi), catatan lapangan dan dokumentasi. Platform alef education dapat digunakan sebagai media pembelajaran Bahasa Arab secara mandiri oleh siswa karena dapat diakses di setiap waktu dan tempat. Kata Kunci: Alef Education, media pembelajaran, Artificial Intellegence, mandiri belajar (Self Regulated Lerning)