Penelitian ini berjudul Inovasi Ekstrak Daun Kenikir (Cosmos Caudatus Kunth) Sebagai Pewarna Alami Pada Mie Basah. Masalah yang diteliti adalah bagaimana proses Inovasi Ekstrak Daun Kenikir (Cosmos Caudatus Kunth) Sebagai Pewarna Alami Pada Mie Basah. Kenikir adalah tanaman jenis sayuran di indonesia yang banyak hidup di daerah tropis yang sering dikonsumsi sebagai lalapan dan obat tradisional yang memiliki kandungan yang cukup baik, sebagai antioksidan, antikanker, anti jamur, anti-inflamasi dan anti mikroba. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji lebih lanjut dari pemanfaatan daun kenikir sebagai pewarna alami dalam pembuatan mie basah. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dimulai dengan pembuatan ekstrak daun kenikir kemudian dilanjutkan dengan pembuatan mie. Hasil Penelitian menunjukan bahwa daun kenikir selain memiliki manfaat kandungan yang baik tapi juga mampu digunakan sebagai inovasi bagi masyarakat yang tidak menyukai sayuran. Penambahan zat warna yang alami ini merupakan salah satu cara yang efisien dalam pengelohan sayuran. dalam hal ini ekstrak daun kenikir ini dapat digunakan pada bahan tambahan makanan lainnya dengan metode yang berbeda. Ekstrak daun kenikir yang digunakan sebagai pewarna alami pada pembuatan mie basah menghasilkan warna yang khas dan aroma yang tidak memengaruhi kualitas dari mie yang dihasilkan. Mie yang dihasilkan memiliki tekstur yang kenyal dan sama seperti mie pada umumnya.