This Author published in this journals
All Journal Jurnal Literasiologi
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PROBLEMATIKA PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SD NEGERI 08 SEBERANG MUSI KABUPATEN KEPAHIANG Yandi, Roni; Nurjannah, Nurjannah
Jurnal Literasiologi Vol 12 No 2 (2024): Jurnal Literasiologi
Publisher : Yayasan Literasi Kita Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47783/literasiologi.v12i2.769

Abstract

Pendidikan agama Islam adalah pendidikan yang bertujuan untuk membentuk pribadi muslim yang seutuhnya, mengembangkan seluruh potensi manusia baik yang berbentuk jasmani maupun rohani, menumbuh suburkan kehidupan harmonis setiap pribadi dengan Allah,manusia dan alam semesta. Jenis Penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif, yaitu untuk memperoleh gambaran umum tentang hal-hal yang berkaitan problematika serta solusi bagi kepala sekolah dan guru PAI dalam pembelajaran PAI. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini . Anak didik Kurangmemperhatikan akan pentingnya belajar, Pendekatan pembelajaran: cenderung pedagogis yang implikasinya adalah muncul perlakuan intimidatif pendidik terhadap anak didik dalam proses pembelajaran agama Islam, Metode pembelajaran Kurang variatif dan cenderung monoton yaitu hanya memakai metode ceramah dan metode diskusi saja,Lingkungan keluarga dimana orang tua anak didikkurang memperhatikan keadaan anaknya dalam pendidikannya, Praktik kebiasaan masyarakat dilapangan kurang mencerminkan nilai keIslamian, Media pembelajaran Keadaan media atau sarana penunjang pembelajaran kurang memadai dan masih minim. Perencanaan pembelajaran yang ada kurang begitu baik dimana pendidik yang akan mengajar tidak mempersiapkan apa yang akan dilaksanakan di kelas.Pelaksanaan perencanaan pembelajaran Tidak disiapkannya hal-hal yang perlu disiapkan oleh pendidik sebelum mengajar telah berakibat terhadap pelaksanaan pembelajran agama Islam dikelas tidak terlaksana dan terarah dengan baik untuk mencapai tujuan pembelajaran yang diinginkan.