Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Implementasi Penggunaan Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit di Rumah Sakit Dr.Sumantri Dalam Peningkatan Pelayanan Kesehatan Rustan, Fajriana
Journal of Health Education and Literacy Vol 5 No 2 (2023): Journal of Health, Education and Literacy (J-healt)
Publisher : Universitas Sulawesi Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31605/j-healt.v5i2.1887

Abstract

Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit merupakan suatu sistem komputerisasi yang mampu melakukan pengolahan data secara cepat dan akurat. Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit merupakan suatu sistem komputerisasi yang mampu melakukan pengolahan data secara cepat dan akurat. Namun penggunaan SIMRS belum menyeluruh hanya terhubung pada unit loket pendaftaran, kasir/billing dan apotik/farmasi. Adapun kendala yang didapat selama pengimplementasiannya yaitu masalah terkait jaringan dan sumber daya manusianya. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui “Implementasi Penggunaan Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit di Rumah Sakit Dr. Sumantri”. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan metode deskriptif analisis, dimana teknik pengambilan informan dilakukan dengan teknik purposive sampling yang meliputi pihak manajemen, petugas di unit loket pendaftaran, petugas unit kasir/billing, petugas unit apotik/farmasi dan pasien. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi penggunaan Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit sudah berjalan dengan baik hanya saja belum secara keseluruhan dikarenakan masih terkoneksi ditiga unit bagian saja. Diharapkan penggunaan Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit lebih menyeluruh agar lebih meningkatkan pelayanan kesehatan.