Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

UPAYA PEMENUHAN PROGRAM SDGs KETERLIBATAN WANITA DESA LEBO DENGAN PROGRAM DEWATA (DESA WANITA TANGGUH) Tukiman, Tukiman; Arhamza, Muh Satria; Amelia, Avril Firda; Irmaya, Nindi; Janna, Putri Marifatul; Azizah, Riza Zanuar Nur; Christy, Nethania; Marhanani, Listiya; Andriani, Silvia Desy
KARYA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 4 No 2 (2024): KARYA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : FKIP Universitas Samawa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan ini bertujuan untuk mengkaji dan mengevaluasi efektivitas keterlibatan wanita dalam pembangunan desa melalui beberapa kegiatan, yaitu Pos Gizi dan Sosialisasi Pemanfaatan Minyak Jelantah menjadi Lilin. Program DEWATA (Desa Wanita Tangguh) dirancang sebagai upaya pemberdayaan wanita di Desa Lebo untuk mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya pada poin-poin yang berkaitan dengan kelestarian lingkungan dan peningkatan kesejahteraan desa. Metodologi penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi partisipatif dan studi dokumentasi. Informan dalam penelitian ini adalah wanita desa yang terlibat aktif dalam program DEWATA (Desa Wanita Tangguh) serta pihak-pihak terkait lainnya seperti pemerintah desa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Program Dewata memiliki dampak positif yang signifikan dalam meningkatkan keterlibatan dan peran wanita di Desa Lebo. Program ini berhasil meningkatkan kesadaran akan pentingnya partisipasi wanita dalam meningkatkan keterampilan dan pengetahuan mereka melalui pelatihan-pelatihan yang disediakan, serta mendorong kemandirian ekonomi wanita desa melalui berbagai kegiatan produktif. Dengan demikian, penelitian ini memberikan kontribusi penting bagi upaya pemenuhan program SDGs di tingkat lokal melalui pemberdayaan wanita, dan dapat menjadi model bagi desa-desa lain dalam mengembangkan inisiatif serupa.