Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh harga dan promosi terhadap keputusan pembelian sepeda motor honda scoopy di daya motor sintang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Purposive Sampling dengan sampel berjumlah 100 orang. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda, koefisien korelasi (R), koefisien determinasi (R2), uji simultan (Uji F) dan uji persial (Uji t). Hasil persamaan analisis regresi linear berganda adalah Y = 4.327 -0,083X1 + 0,162X2. Koefisien korelasi berganda (R) sebesar 0,487, nilai ini menunjukan bahwa hubungan antara variabel harga dan promosi terhadap keputusan pembelian sepeda motor honda scoopy di daya motor sintang adalah cukup karena nilai intervalnya berada diantara 0,40-0,599. Koefisien determinasi (R2) sebesar 0,237 artinya 23,7% pengaruh harga dan promosi terhadap keputusan pembelian sepeda motor honda scoopy di daya motor sintang, sedangkan sisanya yaitu 76,3% dipengaruhi variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Hasil uji simultan (Uji F) menunjukan nilai Fhitung 11,666 lebih besar dari nilai Ftabel sebesar 3,94 yang berarti terdapat pengaruh harga dan promosi terhadap keputusan pembelian sepeda motor di daya motor sintang. Hasil uji persial (Uji t) menunjukan signifikansi harga (X1) diperoleh nilai sig 0,126 > 0,05 yang artinya HO diterima dan Ha ditolak berarti tidak tedapat pengaruh signifikan antara harga dan keputusan pembelian. Pengaruh promosi (X2) memperoleh nilai sig 0,000 < 0,05 yang artinya HO ditolak Ha diterima berarti terdapat pengaruh promosi terhadap keputusan pembelian secara signifikan.