Yuliah, Sri
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Penelitian Tindakan Kelas: Peningkatkan Hasil Belajar Siswa dalam Mata Pelajaran IPA Menggunakan Model Sosiodrama Yuliah, Sri
Progressive of Cognitive and Ability Vol. 2 No. 1 (2023)
Publisher : EDUPEDIA Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56855/jpr.v2i1.162

Abstract

Hasil belajar IPA siswa kelas V Madrasah Ibtidaiyah Negeri 19 Jakarta masih belum sesuai harapan. Oleh sebab itu, perlu dilakukan penelitian tindakan kelas untuk memperbaiki pembelajaran tersebut. Perbaikan pembelajaran dilakukan dengan menggunakan tipe pembelajaran Sosiodrama. Penelitian Tindakan Kelas ini bertujuan untuk memperoleh informasi faktual tentang penggunaan tipe pembelajaran sosiodrama untuk meningkatkan hasil belajar siswa. Prosedur Penelitian Tindakan Kelas dilaksanakan melalui proses beralur terdiri dari 4 tahap, yaitu: 1) perencanaan; 2) pelaksanaan; 3) observasi; dan 4) refleksi. Dari analisis data diketahui bahwa pada setiap siklus terjadi peningkatan ketuntasan hasil belajar siswa. Pada studi awal, masih banyaknya siswa yang memiliki nilai dibawah KKM. Pada siklus I siswa yang mencapai ketuntasan mengalami kenaikan menjadi 30%. Pada siklus II siswa yang mencapai ketuntasan mengalami kenaikan menjadi 96.67%. Hal yang sama juga terjadi pada aktivitas belajar siswa. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa penggunaan tipe pembelajaran Sosiodrama dapat meningkatkan hasil belajar IPA siswa kelas V Madrasah Ibtidaiyah Negeri 19 Jakarta.