Putri, Green Nada Intan
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Tingkat Kesesuaian Materi Fisika SMA dengan Materi Kekeringan Putri, Green Nada Intan; Fauzi, Ahmad
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 2 (2024)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Indonesia sebagai salah satu negara yang memiliki musim kemarau tak jarang mengalami bencana kekeringan. Maka dari itu, sangat penting memiliki wawasan tentang mitigasi bencana yang dapat dicapai melalui pendidikan kebencanaan. Pendidikan tentang mitigasi bencana diselaraskan ke dalam proses pembelajaran fisika di sekolah. Akan tetapi, tidak semua materi fisika dapat dikaitkan dengan topik kekeringan. Oleh karena itu, penting untuk melakukan analisis terlebih dahulu guna menilai kesesuaian materi kekeringan dengan materi fisika untuk kelas X, XI, dan XII di SMA/MA, agar dapat ditentukan semester yang paling tepat untuk menggabungkan materi kekeringan tersebut. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan merupakan penelitian deskriptif. Data primer dikumpulkan melalui studi dokumentasi, dan instrumen yang digunakan berupa tabel analisis kesesuaian materi kekeringan dengan materi fisika. Data yang dikumpulkan merupakan data primer yang diperoleh melalui studi dokumentasi. Populasi dan sampel dalam penelitian ialah materi fisika untuk SMA/MA kelas X, XI dan XII berdasarkan kurikulum merdeka. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa tabel analisis kesesuaian materi kekeringan dengan materi fisika. Hasil penelitian ini mengindikasikan bahwa tingkat kesesuaian materi fisika dengan materi kekeringan memiliki kategori berikut: kelas X semester 1 dikategorikan sesuai; kelas X semester 2 dikategorikan sangat sesuai; kelas XI semester 1 dikategorikan kurang sesuai; kelas XI semester 2 dikategorikan cukup sesuai; kelas XII semester 1 dikategorikan kurang sesuai; kelas XII semester 2 dikategorikan cukup sesuai.