Diwirya, Raihandika Putra Kusuma
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS PENGARUH PENAMBAHAN CAPACITOR BANK DAN DETUNED REACTOR TERHADAP FAKTOR DAYA DAN HARMONISA PADA SISTEM DISTRIBUSI CONVENTION HALL GRAND INDONESIA Diwirya, Raihandika Putra Kusuma; Dhofir, Moch.; Wijono, n/a
Jurnal Mahasiswa TEUB Vol. 11 No. 6 (2023)
Publisher : Jurnal Mahasiswa TEUB

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sektor industri menggunakan energi listrik yang sangat besar dan pada umumnya memiliki beban-beban induktif yang menyerap daya aktif dan daya reaktif yang cukup besar. Beban-beban induktif seperti motor, trasnfomer dan las listrik memiliki komponen induktor untuk magnetisasi. Magnetisasi akan menyerap daya reaktif yang akan menyebabkan peningkatan pada rugi-rugi energi sehingga faktor daya menurun pada sistem jaringan. Maka dari itu capacitor bank sering digunakan untuk memperbaikifactor daya. Namun, penggunaan capacitor bank pada jaringan yang mengandung harmonisa, dapat menyebabkan kenaikan nilai harmonisa akibat fenomena resonansi paralel yang terjadi. Sehingga detuned reactor sering digunakan untuk mencegah kenaikan harmonisa akibat penggunaan capacitor bank. Pada penelitian ini akan dilakukan analisis penambahan capacitor bank dan detuned reactor pada jaringan Convention Hall Grand Indonesia dengan metode pemasangan global compensation dan group compensation. Pada hasil penelitian ini, Saat capacitor bank capacitor bank terpasang faktor daya jaringan dapat diperbaiki baik menggunakan metode pemasangan global compensation dan group compensation mencapai nilai 95%. Penggunaan capacitor bank pada jaringan memberikan dampak kenaikan harmonisa pada jaringan dengan rata-rata kenaikan pada setiap panel mencapai 83% pada pemasangan menggunakan metode global compensation dan 136% pada saat pemasangan capactior bank menggunakan metode group compensation. Detuned reactor ditambahkan pada jaringan dengan dipasang seri terhadap kapasitor. Hasil penelitian ini menunjukkan baik dengan metode pemasangan global compensationataupun group compensation kenaikan harmonisa jaringan dapat dihindari dan bahkan dapat diredam. Hasil akhir nilai harmonisa jaringan mengalami rata-rata penurunan pada setiap panel mencapai 51% terhadap nilai harmonisa pada kondisi eksisting pada saat menggunakan metode pemasangan global compensation dan 47% saat pemasangan dengan metode group compensation. Kata kunci— Faktor Daya, Harmonisa, Capcitor Bank, Detuned Reactor