Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Tahap Plan pada Pelaksanaan Lesson Study sebagai Peningkatan Pemahaman Konsep Matematika Siswa Sekolah Dasar dalam Implementasi Kurikulum Merdeka Jannah, Ukhti Raudhatul; Hafsi, Ainur Rofiq; Sucahyono, Hadi; Mashurat, Mashurat; Marwiyah, Marwiyah; Ghafur, Abdul; Kiptiyah, Ratiyatul; Astutik, Dewi Puji
JKPM (Jurnal Kajian Pendidikan Matematika) Vol 9, No 1 (2023): JKPM (Jurnal Kajian Pendidikan Matematika)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/jkpm.v9i1.20983

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan tahap Plan yang akan dilakukan pada kegiatan LS sebagai peningkatan pemahaman konsep matematika siswa SDN Tambaan 2 dengan menggunakan media berbasis kearifan lokal. Metode penelitian ini menggunakan desain studi kasus dengan siklus LS yang melibatkan 1 kepala sekolah dan 4 guru kelas (1, 2, 4, 5). Hasil penelitian ini adalah (1) latar belakang pendidikan dan kompetensi guru berpengaruh dalam memberikan ide penyusunan perencanan pembelajaran, (2) guru bersama dosen dan kepala sekolah mampu menyusun tujuan pembelajaran dan alur tujuan pembelajaran yang berorientasi pada pencapaian karakter profil pelajar pancasila, menyusun modul ajar berdiferensiasi, menentukan metode pembelajaran yang student oriented, menentukan media pembelajaran yang kontekstual dan berdasar kearifan lokal, menyusun LKPD dan asesmen (awal, formatif, dan sumatif). Hasil penelitian ini dapat dijadikan rujukan guru dalam perencanaan pembelajaran di sekolah yang karakteristiknya sama dengan SDN Tambaan 2 Camplong, juga sebagai alternatif dalam peningkatan pemahaman konsep dasar matematika untuk mencapai karakter profil pelajar Pancasila.
KONFLIK AGAMA DALAM NOVEL MARYAM KARYA OKY MADASARY Hafsi, Ainur Rofiq; Syafii, Faizin; Harini, Sri; Supratman, M Tauhed
Jurnal Membaca Bahasa dan Sastra Indonesia Vol 8, No 2 (2023): Jurnal Membaca (Bahasa dan Sastra Indonesia)
Publisher : Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30870/jmbsi.v8i2.22790

Abstract

Novel maryam karya Okky Madasari salah satu  novel yg mengungkap realitas sosial yang tentang Penganut Islam Ahmadiyah di Lombok yang di nilai sesat. Ahmadiyah beranggapan nabi terakhir adalah Mirza Gulam Ahmad bukan Nabi Muhammad SAW, sehingga dari perbedaan keyakinan inu memicu timbulnya konflik agama. Penelitian ini termasuk penelitian kualitatif  deskriptif. Dalam penelitian ini, kehadiran peneliti sebagai instrumen sekaligus pengumpul data. Kehadiran peneliti mutlak .Data dalam penelitian ini berupa, kata, frase, kalimat, teks, paragraf dalam novel Maryam karya Okky Madasari. Sumber data penelitian ini adalah novel maryam karya Oky Maddasary Isu Konflik Agama yang diangkat dalam novel Maryam adalah Isu sektarian, yaitu isu-isu yang melibatkan perseteruan terkait interpretasi atau pemahaman ajaran dalam suatu komunitas agama ataupun kepemimpinanan dalam suatu kelompok keagamaan. Latar belakang timbulnya konflik agama dalam novel Maryam dipicu oleh sentimen agama atau etnis, kecurigaan antar umat beragama, mayoritas dan minoritas dan klaim kebenaran agama. Dampak Konflik Agama dalam novel Maryam memuat dampak negatif dan Positif. Dampak Positif yang ditimbulkan mampu menguatkan solidaritas kelompok Ahmadiyah; Mencapai kemajuan yang mandiri tanpa bergantung kepada pemerintah; Membentuk kepribadian baru melalui spirit perjuangan.  Dampak negatif yang ditimbulkan dari konflik agama ialah keretakan hubungan antara kelompok sosial; perubahan kepribadian terhadap lingkungan sosial; kerusakan harta benda dan terjadi dominasi penahlukan.