Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Pemilihan Pemasok Pakan Ternak pada Perusahaan ABC Menggunakan Metode Analytical Hierarchy Process (AHP) Sinaga, Laura Greace; Setiawati, Ni Luh Putu Lilis Sinta
Jurnal Optimasi Teknik Industri (JOTI) Vol 6, No 2 (2024)
Publisher : Teknik Industri Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/joti.v6i2.24850

Abstract

Pengambilan keputusan dalam memilih pemasok memiliki peran penting dalam aktivitas pembelian perusahaan, salah satunya pada industri peternakan. Perusahaan ABC, sebagai pemasok babi memerlukan pemasok pakan ternak yang sesuai kebutuhan. Dalam proses pengambilan keputusan, perusahaan ABC memiliki beberapa alternatif pemasok dengan kelebihan dan kelemahan masing-masing. Penelitian ini bertujuan untuk membantu perusahaan ABC dalam memilih pemasok pakan ternak yang sesuai kebutuhan dengan menggunakan metode Analytical Hierarchy Process (AHP). Kriteria yang digunakan dalam pemilihan pemasok adalah kualitas, pelayanan, harga, dan pengiriman. Dari keempat kriteria pemilihan pemasok tersebut, akan dilakukan pembobotan kriteria menggunakan metode AHP. Hasil dari penelitian menunjukkan pembobotan kriteria yang menjadi prioritas yang pertama ialah kriteria kualitas dan pemasok yang memiliki bobot tertinggi yang menjadi prioritas dalam pemilihan pemasok yaitu pemasok Subur dengan bobot 0,446.