Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Penerimaan Rekam Medis Elektronik (RME) di Puskesmas dengan menggunakan Technology Acceptance Model (TAM) Himastuti, Rahma; Pinandito, Aryo; Pradana, Fajar
Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer Vol 7 No 6 (2023): Juni 2023
Publisher : Fakultas Ilmu Komputer (FILKOM), Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kementerian Kesehatan menetapkan aturan baru dalam rangka digitalisasi pada bidang kesehatan di Indonesia yang disahkan pada Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 24 Tahun 2022 Tentang Rekam Medis yang mengharuskan seluruh Fasilitas Pelayanan Kesehatan (Fasyankes) menerapkan Rekam Medis Elektronik (RME) yang nantinya dapat terintegrasi dengan aplikasi Satu Sehat. Fasyankes sudah banyak yang memiliki sistem RME untuk meningkatkan pelayanannya, tetapi masih banyak RME yang belum difungsikan secara maksimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh faktor-faktor pada penerimaan pengguna dari adanya sistem RME di Puskesmas. Pemodelan penelitian ini menggunakan TAM. Hasil dari penelitian ini menemukan adanya pengaruh dari faktor Dukungan Manajemen (DM) terhadap Persepsi Kegunaan (PK) sistem dan faktor Keterlibatan Pengguna (KP) terhadap Persepsi Kemudahan Penggunaan (PKP). Akan tetapi, faktor DM tidak berpengaruh terhadap PKP, faktor Pelatihan (PL) tidak berpengaruh terhadap PK dan PKP, serta faktor Wewenang Pengguna (WP) tidak memengaruhi faktor PKP. Selain itu, faktor Persepsi Kemudahan Penggunaan tidak berpengaruh terhadap Persepsi Kegunaan pengguna terhadap sistem RME, tetapi PK dan PKP berpengaruh pada Perilaku Ingin Menggunakan (PIM). Dalam penelitian ini, tidak ditemukan pengaruh Perilaku Ingin Menggunakan terhadap Pemanfaatan Sistem (PS). Fungsi sistem RME dapat ditingkatkan dengan penyediaan infrastruktur, pemberian sosialiasi penggunaan RME, dan mempertegas aturan yang berlaku.